Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Indosat Habiskan Dana Obligasi Rp2,71 T untuk Bayar Utang

Indosat Habiskan Dana Obligasi Rp2,71 T untuk Bayar Utang Kredit Foto: Antara/Sigid Kurniawan
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Indosat Tbk (ISAT) menyatakan bahwa dana hasil penawaran umum obligasi berkelanjutan II Indosat Tahap III tahun 2018 yang sebesar Rp2,71 triliun telah habis digunakan. 

Presiden Direktur PT Indosat Tbk, Joy Wahjudi, mengungkapkan bahwa sebagian besar dana digunakan untuk melakukan pembayaran utang yang dimiliki Perseroan ke beberapa pihak. 

"Dana setelah dikurangi biaya untuk melaksanakan penawaran umum sudah dialokasikan untuk melakukan pembayaran utang," ungkapnya dalam keterangan resmi di Jakarta, Selasa (17/7/2018).

Ia merincikan bahwa dana tersebut sebesar Rp844 miliar guna membayar Obligasi Berkelanjutan II Indosat tahap I seri A Tahun 2017. Lalu, Rp782 miliar untuk membayar Obligasi Berkelanjutan I Indosat tahap II seri B Tahun 2015. Kemudian, utang di Citibank N.A Rp530 miliar dan utang ke BCA Rp465,59 miliar. 

"Sisanya untuk bayar Sukuk Ijarah Berkelanjutan I Indosat Tahap II Seri B Tahun 2015 Rp76 miliar dan Sukuk Ijarah Berkelanjutan II Indosat Tahap I Seri A Tahun 2017 Rp17 miliar," pungkasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Fauziah Nurul Hidayah

Bagikan Artikel: