Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Utamakan Penguatan Modal, Mayapada Batal Bagikan Dividen Rp223,19 Miliar

Utamakan Penguatan Modal, Mayapada Batal Bagikan Dividen Rp223,19 Miliar Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Bank Mayapada Internasional Tbk (MAYA) menggagalkan rencananya untuk membagikan dividen interim tahun buku 2018 sebesar Rp223,19 miliar kepada para pemegang saham MAYA.

Corporate Secretary Bank Mayapada menjelaskan, sebelumnya Bank Mayapada berencana akan membagikan dividen interim tepat pada hari ini, Kamis (13/12/2018). Namun, karena adanya pertimbangan internal, baik direksi maupun komisaris Bank Mayapada akhirnya membatalkan rencana tersebut.

“Bank Mayapada membatalkan pelaksanaan pembagian dividen dengan mempertimbangkan perlunya mengutamakan aspek penguatan struktur permodalan untuk mendukung ekspansi usaha pada periode usaha mendatang,” tulis Bank Mayapada dalam keterbukaan informasi yang diterima di Jakarta, Kamis (13/12/2018).

Bank Mayapada menambahkan, pembatalan pembagian dividen tersebut akan berdampak pada kestabilan dan peningkatan permodalan Bank Mayapada di masa mendatang, serta keberlangsungan operasional yang lebih berkelanjutan.

“Selain itu juga memberikan manfaat dari hasil usaha perseroan yang lebih maksimal, khususnya bagi pemegang saham dan para pemangku kepentingan secara umum,” jelas Bank Mayapada di akhir keterangannya.

Baca Juga: Imigrasi Depak WN Turki dari Bali gegara Sembunyikan Buronan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Lestari Ningsih
Editor: Lestari Ningsih

Bagikan Artikel: