Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Bank Victoria Terbitkan NCD Senilai Rp200 Miliar

Bank Victoria Terbitkan NCD Senilai Rp200 Miliar Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Bank Victoria International Tbk (BVIC) menerbitkan negotiable certificate of deposit (NCD) tahun 2019 pada Kamis (21/02/2019) lalu. Adapun NCD yang diterbitkan terdiri atas tiga seri dengan jumlah mencapai Rp200 miliar.

Direktur Utama Bank Victoria, Ahmad Fajar, menyebutkan tiga seri NCD tersebut meliputi NCD seri A bertenor enam bulan dengan pokok sebesar Rp100 miliar dan tingkat diskonto 8,5%, seri B bertenor sembilan bulan dengan pokok sebesar Rp40 miliar dan tingkat diskonto 8,75%, serta seri C bertenor 12 bulan dengan pokok sebesar Rp60 miliar dan tingkat diskonto 9%.

Baca Juga: Pembukaan Polis Dibatalkan, Victoria Alife Indonesia Kembalikan Dana Rp62,24 Miliar

“Tujuannnya untuk meningkatkan modal kerja dalam rangka pengembangan usaha,” jelas Ahmad dalam keterbukaan informasi di Jakarta, Senin (25/02/2019).

Ahmad melanjutkan, saat ini Bank Victoria tengah mengembangkan usaha pemberian kredit dan memperbaiki maturity profile pendanaan secara keseluruhan. Diakuinya pula, penerbitan NCD ini diproyeksikan dapat mempersempit maturity gap.

Baca Juga: Bank Victoria Buka Polis VIP Assurance Plan 24 Rp62 Miliar

Bagaimanapun, NCD merupakan produk bank berupa deposito, di mana sertifikat penyimpanannya dapat dipindahtangankan atau diperjualbelikan. Dengan demikian, NCD dapat menjadi salah satu pendanaan alternatif bagi bank, di samping pendanaan dari dana phak ketiga (DPK) speerti tabungan, giro, dan deposito.

Baca Juga: Imigrasi Depak WN Turki dari Bali gegara Sembunyikan Buronan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Lestari Ningsih
Editor: Lestari Ningsih

Bagikan Artikel: