Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Sri Mulyani Pernah Sampaikan Pesan Ini ke Bos BCA Syariah, Apatuh?

Sri Mulyani Pernah Sampaikan Pesan Ini ke Bos BCA Syariah, Apatuh? Kredit Foto: Cahyo Prayogo
Warta Ekonomi, Jakarta -

Menteri Keuangan Sri Mulyani pernah menyampaikan pesan kepada Presiden Direktur BCA Syariah, John Kosasih, bahwa kunci sukses untuk mengelola perbankan adalah meraih trust and confidence dari nasabah.

"Waktu itu saya pernah bertemu dengan Ibu Sri Mulyani dan beliau berbicara seperti ini: apa sih kata kunci untuk sukses mengelola perbankan? Ibu Sri Mulyani bilang: trust and confidence," katanya di Kantor Pusat BCA Syariah, Jakarta, Kamis (12/9/2019).

Baca Juga: BCA Syariah Gelar Pelatihan Akad Syariah ke Wartawan

John Kosasih mengatakan trust and confidence nasabah tidak bisa dicapai dengan instan, tetapi harus melalui proses panjang. Oleh karena itu, BCA Syariah menyiapkan strategi jangka panjang untuk mencapai hal tersebut.

"Trust and confidence ini tidak bisa diraih dalam satu hari, tetapi melalui satu perjalanan terus-menerus. Oh, BCA Syariah bisa dipercaya, BCA Syariah bisa diandalkan. Oleh karena itu, BCA Syariah terlebih dahulu ingin menjadi bank andalan baru menjadi bank pilihan," tuturnya.

Selain itu, John mengatakan industri keuangan syariah menghadapi peluang sekaligus tantangan berupa pertumbuhan industri halal yang cukup pesat. Ia mengatakan perbankan syariah harus bisa menangkap peluang pertumbuhan industri halal tersebut.

"Tentu saja hal ini merupakan tantangan bagi para pelaku industri keuangan syariah untuk dapat meningkatkan kualitas produk dan layanan agar dapat memenuhi kebutuhan nasabah," pungkasnya.

 

 

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Cahyo Prayogo
Editor: Cahyo Prayogo

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: