Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Allianz Life Tawarkan Asuransi Kesehatan bagi Driver Gojek

Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Asuransi Allianz Life Indonesia bekerja sama dengan PT GO-JEK Indonesia untuk menawarkan asuransi kesehatan komprehensif khusus kepada mitra driver GO-JEK dan juga anggota keluarga inti (istri/suami dan anak kandung).

Acara peluncuran yang bertempat di Hotel Shangri La, Jakarta, Kamis (16/6/2016) ini, dihadiri oleh Country Manager & Direktur Utama Allianz Life Indonesia Joachim Wessling, Managing Director Allianz Health & Corporate Solutions Todd Swihart dan CEO GO-JEK Indonesia Nadiem Makarim.

Asuransi kesehatan yang ditawarkan dalam program ini telah didesain dan disesuaikan dengan kebutuhan mitra driver GO-JEK dengan manfaat yang lengkap dan premi yang terjangkau. Manfaat yang diberikan adalah manfaat rawat inap dan juga manfaat rawat jalan.

Manfaat rawat inap akan memberikan pertanggungan biaya kamar rumah sakit, kunjungan konsultasi dokter umum maupun dokter spesialis, pembedahan dan manfaat rawat inap lainnya sesuai syarat dan ketentuan dalam polis asuransi.

Sementara untuk manfaat rawat jalan akan menanggung biaya konsultasi dokter, obat-obatan, tes diagnostik, fisioterapi dan juga imunisasi dasar.

"Solusi ini tidak hanya menyediakan manfaat  yang lengkap dan premi yang terjangkau, namun juga menawarkan kemudahan akses bagi para mitra driver GO-JEK.  Layanan registrasi, pembayaran premi serta pengajuan klaim akan dapat dilakukan secara online sehingga memudahkan mitra driver GO-JEK yang selalu mobile," ujar Todd Swihart.

Melalui solusi ini, mitra driver GO-JEK dapat menikmati fasilitas pembayaran cashless di rumah sakit rekanan Allianz Life, sehingga mereka bisa merasakan kenyamanan yang optimal dari manfaat asuransi kesehatan.

"Kami sangat bangga dapat memenuhi kebutuhan mitra driver GO-JEK sebagai nasabah, terlebih karena solusi dan layanan ini berbasis pada digitalisasi yang sangat sejalan dengan semangat transformasi pelayanan kami di Allianz," terang Joachim Wessling.

Ke depannya, para mitra driver GO-JEK akan dapat melakukan registrasi secara online untuk bergabung dan menikmati benefit yang ditawarkan. Untuk melakukan registrasi secara online, mitra driver GO-JEK cukup membuka aplikasi mobile GO-JEK untuk driver, kemudian melakukan pengisian data pribadi dan menentukan pilihan untuk sekaligus mendaftarkan anggota keluarganya atau tidak.

Aplikasi ini juga dilengkapi oleh informasi mengenai asuransi kesehatan yang ditampilkan dalam bentuk video untuk dapat memudahkan mitra driver GO-JEK memahami manfaat dan prosedur asuransi kesehatan.

"Ini merupakan komitmen GO-JEK dalam membantu para mitra driver untuk meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan mereka dan juga keluarga mereka. Dengan premi yang terjangkau dan akses asuransi yang mudah, kerja sama ini memberikan kenyamanan dan rasa tenang bagi para mitra driver kami karena mereka kini memiliki manfaat asuransi kesehatan yang lengkap," tambah Nadiem Makarim.

Baca Juga: Imigrasi Depak WN Turki dari Bali gegara Sembunyikan Buronan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Fajar Sulaiman
Editor: Cahyo Prayogo

Advertisement

Bagikan Artikel: