Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Adidas Perluas Kerja Sama dengan Kanye West

Oleh: ,

Warta Ekonomi, Jakarta -

Adidas sepakat untuk memperluas kerja sama dengan Kanye West. Adidas dan West telah menjalin hubungan bisnis sejak 2014, setelah mengakhiri kerja samanya dengan Nike.

Adidas akan meluncurkan merek baru dengan West berupa produk alas kaki, pakaian dan aksesoris. Selain itu perluasan kerjasama tersebut akan meliputi pembukaan toko retail yang akan menjual produk Yeezy milik West bersama dengan produk Adidas yang ditujukan bagi seluruh kalangan usia. Produk yang diluncurkan dengan label adidas + KANYE WEST tersebut merupakan perluasan dari merek West saat ini, Yeezy.

"Dengan adidas + KANYE WEST  kami menggali sektor baru dengan membuka dunia olahraga bagi kreativitas Kanye. Inilah yang selalu dikedepankan Adidas, memberdayakan pencipta untuk membuat sesuatu yang baru," kata Eric Liedtke, direktur pelaksana Adidas, dalam sebuah pernyataan.

West mengatakan bahwa ia memutuskan beralih dari Nike ke Adidas karena perusahaan Jerman tersebut memberinya lebih banyak royalti dan kebebasan berkreasi.

"Bersama dengan Kanye West, sebuah tim khusus dari Adidas akan memimpin pengembangan dan penciptaan seluru produk YEEZY," kata perusahaan.

Kanye telah banyak menyerbu dunia fashion dan pada Februari dia mengungkap album barunya dan koleksi fashion teranyarnya secara bersamaan di Madison Square Garden, New York.

"Kerja sama ini menggambarkan bahwa siapapun yang punya mimpi bisa bermimpi tanpa batas," kata West dalam sebuah pernyataan, seperti dikutip dari laman Channel NewsAsia di Jakarta, Sabtu (2/7/2016).

Seorang juru bicara Adidas menolak untuk memberikan rincian keuangan atau jangka waktu kesepakatan. Dilaporkan bahwa kesepakatan tersebut bernilai US$ 10 juta. Adidas telah mengumumkan dua kemitraan besar lainnya dalam beberapa pekan terakhir, yakni dengan Wanda untuk mempromosikan olahraga di China serta perpanjangan kesepakatan dengan tim sepak bola Jerman.

Baca Juga: Imigrasi Depak WN Turki dari Bali gegara Sembunyikan Buronan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Cahyo Prayogo

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: