Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Saham Softbank Tergelincir 10 Persen Pasca-Akuisisi ARM

Oleh: ,

Warta Ekonomi, Jakarta -

Saham Softbank turun lebih dari 10 persen di Tokyo pada hari Selasa, turun ke titik terendah dalam tiga setengah bulan, setelah mengumumkan pembelian ARM Holdings Inggris senilai US$31 miliar.

Mengutip BBC di Jakarta, Rabu (20/7/2016), kesepakatan senilai  £ 24 miliar (US$ 32 miliar) yang di publikasikan pada hari Senin tersebut merupakan akuisisi terbesar Softbank. Investor tidak bisa bereaksi karena pasar saham Tokyo pada hari Senin ditutup untuk hari libur nasioal.

Pengambilalihan perusahaan teknologi Inggris tersebut menambahkan daftar utang Softbank. Untuk mendanai kesepakatan tersebut, Softbank memperoleh pinjaman senilai 1 triliun Yen (US$ 9,42 miliar) dari Mizuho Bank.

Hingga akhir Maret, Softbank memiliki utang sebesar 11,9 triliun yen (U$ 112 miliar), dengan utang bersih saat ini 3,8 kali dari penghasilan pokoknya. Sementara itu, saham ARM Holdings melonjak 45 persen pada pembukaan perdagangan di London Stock Exchange menjadi 1.742,85 penny per saham sehingga menambah nilai pasar perusahaan sebesar £ 7,56 miliar.

ARM didirikan pada tahun 1990 dan memiliki lebih 3.000 pegawai. Microchip hasil rancangan perusahaan di Cambridge tersebut digunakan oleh sebagian besar telepon pintar, termasuk Apple dan Samsung.

Menyusul pengambilalihan oleh Softbank, ARM menegaskan tetap mempertahankan markasnya di Cambridge dan akan meningkatkan jumlah pegawai dua kalinya dalam lima tahun ke depan. Softbank Group adalah salah satu perusahaan teknologi terbesar dunia dan dikelola langsung oleh pendirinya, wiraswastawan Jepang, Masayoshi Son.

Baca Juga: Imigrasi Depak WN Turki dari Bali gegara Sembunyikan Buronan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Cahyo Prayogo

Advertisement

Bagikan Artikel: