Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

QNB Indonesia Siap Garap Pasar Ritel

QNB Indonesia Siap Garap Pasar Ritel Kredit Foto: Gito Adiputro Wiratno
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT QNB Indonesia Tbk (BKSW) pada tahun ini mulai melakukan ekspansi bisnis ke pasar ritel. Manisnya pendapatan yang dihasilkan dari fee based income menjadi salah satu alasan perseroan untuk masuk dan berebut kue ritel di sektor perbankan. Guna memuluskan ambisninya, perseroan baru saja meluncurkan layanan aplikasi mobile banking guna menjaring nasabah perorangan.

Head of E-Banking & Non Traditional Channel QNB Indonesia Andi Kartika Utomo mengatakan selama ini pendapatan perseroan banyak dihasilkan dari nasabah korporasi. "Ini salah satu langkah kita untuk mendapatkan fee based income," katanya saat peluncuran Dooet+ di Jakarta, Kamis.(24/11).

Mengacu pada laporan keuangan perseroan, per kuartal tiga tahun 2016, pendapatan yang berasal dari provisi dan komisi dari transaksi lainnya selain kredit mengalami pertumbuhan lebih dari dua kali lipat menjadi Rp106,02 miliar, bandingkan dengan porsi pendapatan di periode yang sama tahun lalu yang hanya bertengger di angka Rp48,06 miliar.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Gito Adiputro Wiratno
Editor: Vicky Fadil

Advertisement

Bagikan Artikel: