Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Banjir Terjang Tiga Kecamatan di Kabupaten Bandung

Banjir Terjang Tiga Kecamatan di Kabupaten Bandung Kredit Foto: Tri Yari Kurniawan
Warta Ekonomi, Jakarta -

Banjir akibat luapan air dari Sungai Citarum menerjang tiga kecamatan di Kabupaten Bandung, Jawa Barat, yakni Kecamatan Dayeuhkolot, Baleendah, dan Kecamatan Bojongsoang, pada Sabtu (18/3/2017).

"Banjir dikarenakan hujan yang mengguyur sejak Sabtu subuh, pantauan kami di lapangan. Ketinggian air di tiga daerah tersebut antara 60 hingga 1,2 meter," kata Koordinator Taruna Siaga Bencana (Tagana) Kabupaten Bandung Dadang Wahidin, ketika dihubungi melalui telepon, Sabtu petang.

Ia menuturkan sebelumnya pada pekan lalu banjir di tiga daerah tersebut sempat surut namun akibat hujan yang mengguyur kawasan Bandung beberapa hari lalu membuat banjir kembali menerjang. "Sejak jam 3 tadi warga sebelumnya pulang ke rumah akhirnya mengungsi kembali akibat banjir hari ini," kata Dadang.

Dirinya memperkirakan saat ini ada sekitar 500 kepala keluarga (KK) yang mengungsi akibat banjir di tiga kecamatan Kabupaten Bandung tersebut. "Perkiraan kami untuk jumlah pengungsi, sementara mungkin ada sekitar 500 KK. Kami perkirakan jumlahnya akan meningkat karena ketinggian air terus meningkat," kata dia.

Warga di tiga kecamatan tersebut, lanjut dia, umumnya mengungsi di kantor desa, masjid, hingga kantor desa. "Total untuk titik pengungsian ada 35 titik dan paling banyak itu di Baleendah, yakni ada 22 titik pengungsian," kata dia. (Ant)

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Dewi Ispurwanti

Advertisement

Bagikan Artikel: