Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Anak Usaha SUPR Terbitkan Surat Utang US$400 Juta

Anak Usaha SUPR Terbitkan Surat Utang US$400 Juta Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Solusi Tunas Pratama Tbk (SUPR) melalui anak usahanya di Singapura, Pratama Agung PTe Ltd, akan menerbitkan surat utang jangka menengah atau notes senilai maksimal US$400 juta atau setara dengan Rp5,355 triliun dengan kurs Rp13.388 per dolar AS.

Notes ini dijamin dengan menggunakan aset perseroan jika diperlukan sebesar nilai notes yang diterbitkan yakni US$400 juta. Hasil penerbitan notes ini akan digunakan untuk menambah modal kerja dan menunjang kebutuhan pendanaan secara umum.

Hasil penerbitan notes ini akan disalurkan ke anak usaha perseroan lain yakni Kharisma Pte Ltd yang nantinya disalukan berupa fasilitas antar perusahaan kepada perseroan. Notes ini berjangka 7 tahun dan akan berakhir pada 2024 atau jangka waktu lain yang disepakati para pihak. Sementara bunga notes sebesar maksimal 8 persen per tahun.

Dalam keterangan resmi yang diterbitkan, Perseroan akan menggelar Rapat Umum Luar Biasa pada 23 Mei mendatang guna meminta persetujuan pemegang saham dalam rencana penerbitan notes ini.?

Baca Juga: Imigrasi Depak WN Turki dari Bali gegara Sembunyikan Buronan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Cahyo Prayogo

Advertisement

Bagikan Artikel: