Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Juni, Laba Bersih Panin Dubai Syariah Tumbuh 83,59%

Juni, Laba Bersih Panin Dubai Syariah Tumbuh 83,59% Kredit Foto: Nomortelepon.id
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Bank Panin Dubai Syariah Tbk (PNBS) berhasil mencatat kinerja keuangan yang moncer di semester pertama tahun ini. Mengacu pada laporan keuangan perusahaan, entitas usaha PT Bank Panin Tbk (PNBN) itu sukses meraup laba sebesar Rp15 miliar, pencapaian tersebut melonjak 83,59% dari periode yang sama tahun lalu.

Peningkatan keuntungan perusahaan diduga akan terjadi lantaran pendapatan perseroan yang meningkat. Laporan keuangan perseroan, Jumat (21/7) menyebutkan bahwa pendapatan setelah distribusi bagi hasil bersih naik 13.04% menjadi Rp165,38 miliar.

Sementara di pos keuangan, beban operasional lainnya juga terjadi peningkatan sebesar 7,96% menjadi Rp145,72 miliar dari Rp134,97 miliar. Di samping itu, pos laba operasional juga meningkat menjadi Rp19,66 miliar dari posisi sebelumnya Rp11,31 miliar.

Total aset hingga 30 Juni 2017, nilainya mencapai Rp9,77 triliun atau naik 11,65% dari 31 Desember 2016 sebesar Rp8,75 triliun. Sebagai catatan, hingga akhir tahun ini, perusahaan yang 39,32% sahamnya di kuasai oleh Dubai Islamic Bank itu membidik angka pertumbuhan kredit sebesar 15%.

Baca Juga: Imigrasi Depak WN Turki dari Bali gegara Sembunyikan Buronan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Gito Adiputro Wiratno
Editor: Rizka Kasila Ariyanthi

Advertisement

Bagikan Artikel: