Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Bank Sumsel Babel Bukukan Laba Bersih Rp227 Miliar

Bank Sumsel Babel Bukukan Laba Bersih Rp227 Miliar Kredit Foto: Irwan Wahyudi
Warta Ekonomi, Palembang -

PT Bank Sumsel Babel berhasil membukukan laba bersih sebesar Rp227 miliar pada semester pertama 2017 atau tumbuh 12,38 persen jika dibandingkan dengan periode sama tahun lalu. Pertumbuhan laba bersih ini sebagian besar didongkrak dari pendapatan bunga dan pendapatan jasa (fee based income).

Direktur Utama Bank Sumsel Babel Muhammad Adil menjelaskan bahwa selain didapat dari fee based income, laba bersih juga diperoleh dari program efisiensi biaya.

"Kinerja BSB hingga paruh tahun ini masih positif. Dengan kondisi ini tentu memacu kinerja hingga akhir tahun, kami optimistis kinerja 2017 dapat sesuai target," ungkapnya di Palembang, beberapa waktu lalu.

Kenaikan laba bersih ini dicatatkan di tengah?kondisi harga komoditas karet dan sawit yang belum membaik sehingga berdampak pada daya beli masyarakat yang terus menurun.

Meski demikian, Adil menerangkan bahwa pada tahun ini perseroan terus melakukan ekspansi kredit dengan fokus kepada pembiayaan insfrastruktur di daerah, terutama pada proyek-proyek milik pemerintah daerah.

"Bahkan juga tetap memberikan penyaluran kredit UMKM serta kredit konsumtif," tambah Adil.

Sementara, untuk penghimpunan dana pihak ketiga (DPK) perseroan fokus pada dana retail berupa tabungan dan deposito. Ia melaporkan realisasi aset sebesar Rp22,6 triliun atau tumbuh 19,75 persen dibanding Juni 2016 yang sebesar Rp18,8 triliun. DPK tercatat sebesar Rp18,7 triliun atau tumbuh 23,05 persen dibanding Juni 2016 yang tercatat sebesar Rp15,3 triliun.

Dari sisi penyaluran kredit tercatat sebesar Rp13,1 triliun atau tumbuh Rp800 miliar atau 6,5 persen dibanding Juni 2016 yang sebesar Rp12,3 triliun.

"CAR 20,01 persen membaik 4,5 persen Juni 2016 15,5 persen, sedangkan LDR 69,89 persen pada Juni 2016 LDR 80,96 persen," urainya.

Baca Juga: Tegas! Bule Inggris Eks Napi Narkoba Diusir dari Bali

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Irwan Wahyudi
Editor: Cahyo Prayogo

Advertisement

Bagikan Artikel: