Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

4 Tips Memulai Usaha bagi Pengusaha Pemula

4 Tips Memulai Usaha bagi Pengusaha Pemula Kredit Foto: Ning Rahayu
Warta Ekonomi, Jakarta -

Anda adalah pengusaha pemula atau calon pengusaha yang baru akan memulai usaha? Maka yang Anda butuhkan biasanya adalah mencari tahu seperti apa tahapan yang harus dilakukan dalam memulai usaha.

Biasanya, seseorang memutuskan untuk memiliki usaha karena ingin lebih mandiri. Namun, seringkali seseorang lupa bahwa untuk menjadi wirausaha diperlukan keahlian dan pengetahuan yang jauh lebih kompleks dan harus dikuasai ketimbang menjadi seorang pekerja di sebuah perusahaan.

Berikut adalah tahapan yang harus dilakukan oleh pengusaha pemula dalam memulai ?bisnisnya menurut Denny Santoso, seorang digital marketer dan juga penulis buku Done Is Better Than Perfect?yang sudah memberanikan diri untuk berbisnis sejak 1999.

1. Carilah Mentor

Menurut Denny, peran mentor menjadi sangat penting bagi seorang pengusaha pemula karena dengan keberadaan mentor Anda sebagai pengusaha pemula bisa lebih terarah dalam melakukan langkah dan strategi bisnis.

Selain itu, Anda akan lebih mudah mencari solusi atas permasalahan yang sangat mungkin terjadi saat menjalani usaha dengan melakukan konsultasi kepada mentor bisnis yang tentu adalah orang yang jauh berpengalaman di dunia bisnis daripada Anda.

2. Set Goal

Anda harus menetapkan tujuan terlebih dahulu sebelum memulai usaha. Pastikan bahwa usaha yang akan Anda lakukan bukanlah karena keterpaksaan atau main-main, tetapi harus berdasarkan konsep yang matang dan tujuan yang jelas.

3. Petakan Jalan Usaha

Anda harus mampu memetakan usaha sesuai dengan target yang sudah Anda putuskan. Bisa dengan memetakan pasar bagi produk dan berbagai penyesuaian usaha lainnya.

4. Melangkah

Setelah konsep sudah jelas dan dikuasai maka segeralah untuk memulai usaha. Karena tanpa memulai, Anda tidak akan pernah mengetahui hasil dari usaha yang dilakukan.

Baca Juga: Imigrasi Depak WN Turki dari Bali gegara Sembunyikan Buronan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Ning Rahayu
Editor: Cahyo Prayogo

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: