Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Trump Bendung Warga Korea Utara dan Venezuela Masuk ke AS

Trump Bendung Warga Korea Utara dan Venezuela Masuk ke AS Kredit Foto: Reuters/Shannon Stapleton
Warta Ekonomi, Jakarta -

Presiden Donald Trump pada hari Minggu membuat larangan perjalanan baru untuk warga dari Korea Utara, Venezuela dan Chad, hal tersebut memperluas ke delapan daftar negara yang dicakup oleh larangan perjalanan aslinya yang telah dikritik oleh para kritikus dan juga hukum di ranah pengadilan.

Iran, Libya, Suriah, Yaman dan Somalia ditinggalkan dalam daftar negara-negara yang terkena dampak dalam sebuah pengumuman baru yang dikeluarkan oleh presiden. Pembatasan terhadap warga dari Sudan diangkat.

Langkah-langkah tersebut membantu memenuhi janji kampanye yang dibuat Trump untuk memperketat prosedur imigrasi A.S. dan juga selaras dengan visi kebijakan luar negerinya "America First". Berbeda dengan larangan asli presiden, yang memiliki batas waktu, yang satu ini justru terbuka.

"Membuat Amerika Aman adalah prioritas nomor satu saya. Kami tidak akan mengakui mereka yang masuk ke negara kami, kami tidak dapat dengan aman memeriksanya," ungkap presiden dalam sebuah tweet sesaat setelah pengumuman tersebut dirilis, sebagaimanan dikutip dari Reuters, Senin (25/9/2017).

Baca Juga: Imigrasi Depak WN Turki dari Bali gegara Sembunyikan Buronan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Hafit Yudi Suprobo
Editor: Hafit Yudi Suprobo

Advertisement

Bagikan Artikel: