Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

JK: Forum Pangan Asia-Pasifik Bicara Kepentingan Empat Miliar Orang

JK: Forum Pangan Asia-Pasifik Bicara Kepentingan Empat Miliar Orang Kredit Foto: Istimewa
Warta Ekonomi, Jakarta -

Wakil Presiden Jusuf Kalla pada Senin membuka Forum Pangan Asia-Pasifik atau Eat Asia-Pacific Food Forum, dan merupakan yang pertama kali diselenggarakan di Indonesia untuk membahas isu-isu soal pangan pada 30-31 Oktober 2017.

"Apabila kita berbicara Forum Asia-Pasifik, berarti kita berbicara tentang kepentingan empat miliar orang. Jika semua bisa makan tiga kali sehari, maka kita berbicara tentang 12 miliar piring per hari," kata Kalla, di Jakarta, Senin (30/10/2017).

Dalam pidato kunci pada acara tersebut, Wapres Kalla mengatakan bahwa jika berbicara tentang Asia-Pasifik akan mencakup kepentingan empat miliar orang yang memiliki kebutuhan pangan ditiap harinya. Hal tersebut merupakan diskusi jangka panjang.

Kalla mengatakan, memang banyak tantangan khususnya untuk meningkatkan produktivitas pangan, antara lain ada masalah luasan wilayah atau lahan serta besarnya jumlah penduduk, yang menekan sektor pertanian.

"Semua masalah itu bisa diatasi dengan teknologi, yang memungkinkan untuk kita bisa memenuhi kebutuhan pangan itu dengan baik walaupun belum sempurna," ujar Kalla.

Dalam Forum Pangan Asia-Pasifik tersebut, akan mempertemukan seluruh pemangku kepentingan bidang kesehatan, lingkungan hidup, dan sistem pangan.?

Forum tersebut bersifat informal dan bukan untuk menghasilkan sebuah komitmen, kesepakatan bersama atau sebuah kebijakan dalam hasil akhirnya.?

Namun, masing-masing negara akan menindaklanjuti hal-hal yang telah dibahas, dengan melakukan aksi nyata dan melaporkan pada forum selanjutnya. (Ant)

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Vicky Fadil

Advertisement

Bagikan Artikel: