Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Sumsel Dorong Pelaku Usaha untuk Kembangkan Investasi Baru

Sumsel Dorong Pelaku Usaha untuk Kembangkan Investasi Baru Kredit Foto: Irwan Wahyudi
Warta Ekonomi, Palembang -

Provinsi Sumatera Selatan (Pemrov) mendorong dan memberikan peluang bagi pelaku usaha untuk mengembangkan investasi baru guna meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD).

Dalam menyampaikan tanggapan dan jawaban Gubernur Sumsel, terhadap pemandangan umum Fraksi-Fraksi terhadap Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) APBD Provinsi Sumsel Tahun Anggaran 2018. Wakil Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Ishak Mekki menyampaikan bertambahnya investasi dan meningkatan skala usaha yang akan mewujudkan signifikansi pertumbuhan ekonomi yang berdampak pada perluasan lapangan kerja dan meningkatkan pendapatan masyarakat.?

"Kami sependapat dengan saran yang disampaikan agar optimalisasi pendapatan asli daerah sebagai salah satu sumber pendapatan daerah hendaknya dilakukan dengan sungguh-sungguh dan terukur baik di sektor pajak, retribusi daerah, pengelolaan kekayaan yang dipisahkan maupun dari lain-lain pendapatan asli daerah yang sah," ungkapnya di Ruang Rapat Paripurna DPRD Provinsi, Rapat Paripurna XXXV DPRD Provinsi Sumatera Selatan dipimpin oleh Wakil Ketua DPRD Muhammad Yansuri, Selasa (13/11/2017).

Menurutnya, saran yang disampaikan agar Pemerintah Provinsi Sumsel melakukan kajian potensi pendapatan daerah yang komprehensif sehingga target pendapatan benar- benar terukur dan menjadi perhatian dari Pemprov Sumsel.?

"Kami sependapat terhadap saran yang disampaikan bahwa orientasi belanja untuk pemenuhan kebutuhan masyarakat harus menjadi prioritas dibanding belanja untuk memenuhi kebutuhan birokrasi,?ulasnya.

Dengan demikian, ucapnya? maka hak dasar masyarakat di bidang kesehatan, pendidikan, dan kesejahteraan tetap menjadi prioritas utama dalam Rancangan APBD Provinsi Sumsel.

Menanggapi Fraksi Golkar, dikatakannya, ia sependapat terhadap saran Pemprov Sumsel tidak hanya terkonsentrasi pembangunan di perkotaan tetapi juga memperhatikan pembangunan di kabupaten-kabupaten, terutama pembangunan jalan yang saat ini di beberapa kabupaten jalan dalam keadaan rusak dan perlu perhatian khusus untuk segera dilakukan perbaikan, seperti Jalan nasional maupun jalan provinsi agar dapat meningkatkan daya dukung kelancaran aktifitas ekonomi masyarakat.?

"Kami mengucapkan terimakasih atas dukungan yang diberikan dalam upaya pengawasan dan pengendalian terhadap pendapatan yang berasal dari pajak dan retribusi daerah agar dapat dilaksanakan sesuai peruntukannya dan tidak terjadi kebocoran dan penyimpangan, hal tersebut tetap menjadi perhatian kami," tambahnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Irwan Wahyudi
Editor: Vicky Fadil

Advertisement

Bagikan Artikel: