Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Ganjar Minta Gaji Perawat Honorer Setara UMK

Ganjar Minta Gaji Perawat Honorer Setara UMK Kredit Foto: Antara/Wahyu Putro A
Warta Ekonomi, Semarang -

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo meminta gaji perawat yang masih berstatus honorer bisa setara dengan besaran upah minimum kabupaten/kota di tiap daerah.

"Kalau melihat jumlah perawat honorer di tiap daerah yang cuma sedikit, harusnya bisa di-UMK-kan, anggaran kabupaten/kota saya kira mampu," katanya di Semarang, Kamis.

Hal tersebut disampaikan Ganjar saat menerima ratusan perwakilan Gerakan Nasional Perawat Honor Indonesia (GNPHI) Jawa Tengah di ruang rapat kantor Gubernur Jateng.?Ganjar menyebutkan, berdasarkan data GNPHI Jateng, perawat honorer di Kabupaten Purworejo yang bertugas di RSUD berjumlah 150 orang dan 75 orang di puskesmas, di Kabupaten Kendal jumlah perawat honorer di RSUD sekitar 304 orang dan 160 orang di puskesmas, sedangkan di Kabupaten Sukoharjo sebanyak 150 orang di RSUD, sert 60 orang di puskesmas.

Dalam pertemuan tersebut, Ganjar sempat menelepon beberapa bupati di depan perwakilan GNPHI yang hadir.?Salah satu kepala daerah yang dihubungi Ganjar adalah Bupati Kendal Mirna Annisa.?Ganjar menanyakan kepada Mirna kemungkinan untuk menyetarakan gaji perawat honorer dengan UMK 2018 di Kabupaten Kendal.?

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Advertisement

Bagikan Artikel: