Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Sabet Penghargaan dari KPK, BSB Siap Terapkan Pencegahan Korupsi

Sabet Penghargaan dari KPK, BSB Siap Terapkan Pencegahan Korupsi Kredit Foto: BSB
Warta Ekonomi, Palembang -

Bank Sumsel Babel (BSB) memperoleh penghargaan untuk kategori e-LHKPN dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dalam acara Hari Anti Korupsi se-Dunia 2017.

Direktur Utama Bank Sumsel Babel, Muhammad Adil menerima langsung penghargaan tersebut, menjelaskan BSB berkomitmen mendukung pemberantasan korupsi, sehingga dengan penghargaan ini dapat menjadi BSB akan lebih baik lagi bekerja.

Menurutnya BSB telah menerapkan kewajiban kepada Komisaris, Direksi, pejabat eksekutif untuk melaporkan harta mereka ke KPK sejak tahun 2013, dan saat ini telah menerapkan e-LHKPN untuk melaporkannya.

Pelaporan LHKPN tersebut merupakan bagian dari penerapan GCG dan untuk pencegahan korupsi di lingkungan BSB.

?Kita ikut sertakan KPK mensosialisasi/pelatihan tunas integritas kepada pejabat BSB,? kata M.Adil Dirut BSB dalam rilis diterima Warta Ekonomi, Selasa (12/12/2017).

Dia mengucapkan terima kasih atas semua dukungan? share holder dan stake holder sehingga bisa membuat BSB menjadi lebih baik.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Irwan Wahyudi
Editor: Vicky Fadil

Advertisement

Bagikan Artikel: