Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Airlangga Hartarto Mulai Banjir Dukungan

Airlangga Hartarto Mulai Banjir Dukungan Kredit Foto: Ferry Hidayat
Warta Ekonomi, Jakarta -

Koordinator bidang Perekonomian DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto menerima dukungan dari pimpinan Golkar se-Jawa Timur untuk maju sebagai calon Ketua Umum Partai Golkar dalam Musyawarah Nasional Luar Biasa.

Dukungan itu disampaikan Ketua DPD I Golkar Jawa Timur Nyono Suharli Wihandoko disaksikan 38 Ketua DPD II Golkar se-Jawa Timur, di sebuah rumah di Jalan Rajasa I, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu sore.

"Merupakan suatu kehormatan bagi saya mendapatkan dukungan penuh DPD I dan 38 DPD II Golkar se-Jawa Timur," kata Airlangga dalam acara penyerahan surat dukungan itu.

Menteri Perindustrian itu mengatakan dukungan DPD Golkar se-Jawa Timur adalah amanah bagi dirinya untuk dapat membawa Golkar ke arah yang lebih baik, lebih bersih, lebih berintegritas dan lebih merakyat.

"Tentu amanah ini akan saya pegang terus. Dan memang perjuangan kita satu setengah tahun ke depan adalah menuju pilkada, pileg dan pilpres. Saya yakin dengan suara bulat Golkar Jawa Timur, maka Golkar akan bangkit di Jatim," ujar dia.

Airlangga mengatakan pada Rabu malam, DPP Partai Golkar akan mengadakan rapat pleno guna memutuskan waktu dan tempat penyelenggaraan Munaslub Golkar. Dia berharap Munaslub bisa selesai Desember tahun ini.

Dia meyakini Munaslub adalah tempat bagi seluruh kader Golkar untuk merajut kebersamaan guna berbuat sesuatu yang lebih besar lagi.

Baca Juga: Imigrasi Depak WN Turki dari Bali gegara Sembunyikan Buronan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Advertisement

Bagikan Artikel: