Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Boy Rafli: Perayaan Natal di Papua Aman

Boy Rafli: Perayaan Natal di Papua Aman Kredit Foto: Cahyo Prayogo
Warta Ekonomi, Papua -

Kapolda Papua Irjen Pol Boy Rafli Amar menyatakan pelaksanaan ibadah Natal di seluruh kabupaten/kota Provinsi Papua berlangsung lancar dan kondusif.

"Selama perayaan natal, kami lihat berlangsung dengan aman dan baik, tidak ada hal-hal yang menonjol," kata Kapolda saat bersilahturahmi ke kediaman Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Papua, Aloysius Giyai di Padang Bulan, Distrik Abepura, Kota Jayapura, Selasa.

Ia menegaskan semua aktifitas natal berlangsung aman. "Jadi semunya kami nilai kondusif," ujarnya.

Untuk malam pergantian tahun baru nanti, Kapolda berharap masyarakat bersama-sama aparat keamanan, tidak melakukan euforia berlebihan dengan mabuk-mabukan atau perayaan yang bisa merugikan diri sendiri.

"Itu kan tidak sehat, kami harapkan masyarakat lebih bagus perbanyak doa agar di 2018, menjadi hari-hari yang penuh sukacita dan membahagiakan bagi masyarakat Papua," ujarnya.

Untuk pengamanan selama natal dan tahun baru 2018 pihaknya mendirikan sekitar 70 posko pengamanan di seluruh Papua.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: