Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Lewat Jalur Perseorangan, Adik Gubernur Sulsel Resmi Daftar KPU

Lewat Jalur Perseorangan, Adik Gubernur Sulsel Resmi Daftar KPU Kredit Foto: Tri Yari Kurniawan
Warta Ekonomi, Makassar -
Adik kandung Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo, Ichsan Yasin Limpo (IYL), resmi mendaftar ke Kantor KPUD Sulsel, Jalan AP Pettarani, Kota Makassar, Rabu, 10 Januari. Bersama Bupati Luwu, Andi Mudzakkar alias Cakka, IYL maju pada pilkada melalui jalur perseorangan alias independen. 
 
Pasangan IYL-Cakka merupakan kandidat ketiga yang mendaftar ke KPUD Sulsel. Sebelumnya, pasangan Nurdin Abdullah-Sudirman Sulaiman dan pasangan Nurdin Halid-Aziz Qahhar Mudzakkar, lebih dulu mendaftar pada Senin, (8/1). Adapun kandidat terakhir yaitu pasangan Agus Arifin Nu'mang-Tanribali Lamo. 
 
Meski maju via jalur independen, pasangan IYL-Cakka juga didukung PPP dan Demokrat. Pasangan tersebut mendaftar ke KPUD Sulsel, meski syarat dukungan minimal KTP belum dipenuhi. Tapi, penyelenggara pemilu masih memberikan kesempatan bagi kandidat untuk mencukupkan dukungan KTP pada masa perbaikan. 
 
Ketua KPUD Sulsel, Iqbal Latief, mengatakan setelah melakukan pemeriksaan berkas, syarat pencalonan pasangan IYL-Cakka sudah memenuhi syarat. Namun, pihaknya masih akan melakukan penelitian terhadap syarat pasangan calon. Adapun untuk kekurangan, termasuk dukungan KTP, akan dikoordinasikan dengan narahubung.
 
"Setelah kami memeriksa berkas pendaftaran pasangan Ichsan Yasin Limpo-Andi Mudzakkar, maka syarat pencalonan dinyatakan telah memenuhi syarat," kata Iqbal.
 
Pada 18-20 Januari 2018, KPUD Sulsel diagendakan melakukan penerimaan dari syarat yang akan diperbaiki. Tahapan pilkada yang terdekat, pada 11-13 Januari 2018, KPUD Sulsel akan melakukan pemeriksaan kesehatan kepada seluruh pasangan kandidat yang telah mendaftar. 

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Tri Yari Kurniawan
Editor: Vicky Fadil

Bagikan Artikel: