Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Baru Sehari Dicopot, Rini Kembalikan Lagi Jabatan Edi Sukmoro

Baru Sehari Dicopot, Rini Kembalikan Lagi Jabatan Edi Sukmoro Kredit Foto: Rahmat Saepulloh
Warta Ekonomi, Jakarta -

Menteri BUMN Rini Soemarno kembali menetapkan Edi Sukmoro sebagai Direktur Utama PT Kereta Api Indonesia (KAI) Persero. Padahal sehari sebelumnya (15/1), Rini Soemarno merombak susunan Direksi KAI termasuk di antaranya memberhentikan Edi Sukmoro dari jabatannya sebagai Dirut KAI, dan kemudian ditetapkan sebagai Direktur Logistik dan Pengembangan KAI.

Deputi Bidang Infrastruktur Bisnis Kementerian BUMN, Hambra Samal mengatakan bahwa pengangkatan Edi Sukmoro kembali sebagai "masinis" KAI untuk mengisi kekosongan jabatan dan meningkatkan efektivitas jalannya pengurusan perusahaan.

"Sdr Edi Sukmoro diangkat berdasarkan Keputusan Menteri BUMN dengan masa jabatan meneruskan sisa masa jabatannya sesuai SK Menteri BUMN tersebut," ujarnya.

Dalam SK tersebut, RUPS KAI juga menetapkan Bambang Eko Martono sebagai Direktur Logistik dan Pengembangan KAI, dari semula sebagai Direktur Keselamatan dan Keamanan. Demikian juga menunjuk Apriyono Wedi Chresnanto sebagai Direktur Keselamatan dan Keamanan dari semula sebagai Direktur SDM dan Umum, sedangkan R Ruli Adi didaulat sebagai Direktur SDM dan Umum.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: