Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Ini Janji Idrus Marham Sebagai Mensos

Ini Janji Idrus Marham Sebagai Mensos Kredit Foto: Antara/Hafidz Mubarak A
Warta Ekonomi, Jakarta -

Sekretaris Jenderal DPP Partai Golkar Idrus Marham berjanji akan amanah menjalankan tugasnya sebagai Menteri Sosial dengan maksimal dan sebaik mungkin.

"Yang namanya kader partai Golkar bila diberi tugas akan dilaksanakan dengan amanah, tapi saya kira tidak etis mengomentari (jabatan mensos) ini biar proses di dalam berjalan baik," kata Idrus di lingkungan istana kepresidenan Jakarta, Rabu (17/1/2018).

Ia mengaku sebelumnya sudah sempat berkomunikasi dengan Presiden Joko Widodo meski tidak khusus membicarakan soal jabatan Mensos.

"Sebagai partai pendukung pemerintah, kami komunikasi tentang program tapi beliau tidak pernah bicara tentang menteri dan ini sesuai Partai Golkar bahwa kami mendukung pemerintah tanpa syarat. Tapi apabila diberikan kepercayaan, Partai Golkar sebagai partai yang selama ini melakukan kaderisasi tentu akan memberikan kader dalam rangka sukses pemerintahan," ungkap Idrus.

Idrus juga belum berkomentar mengenai bagaimana jalannya partai tersebut karena dua petingginya yaitu Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartanto menjabat Menteri Perindustrian sedangkan dirinya sebagai Sekjen Partai Golkar juga menjabat sebagai Mensos.

"Saya kira dikembalikan ke Presiden tapi kalau ditanyakan kepada saya selaku Sekjen Golkar kalaupun Pak Airlangga tetap di sini pasti tidak mengganggu kerja baik ketum DPP Golkar. Bahkan saya jamin bahwa kedua posisi yang dijabat Airlangga saling perkuat apalagi Golkar kekuatannya pada sistem," tambah Idrus.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Vicky Fadil

Bagikan Artikel: