Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Reshuffle Cara Jokowi yang Sulit Ditebak (1)

Reshuffle Cara Jokowi yang Sulit Ditebak (1) Kredit Foto: Antara/Puspa Perwitasari
Warta Ekonomi, Jakarta -

Bukan Presiden Joko Widodo namanya jika tak membuat kejutan saat mengumumkan kebijakan, termasuk dalam perombakan kabinet kali ini. Meski sebelumnya memang isu perombakan kabinet telah santer terdengar, namun "orang-orang Istana" mengaku tidak ada yang tahu atau buka suara terkait hal itu.

Semula banyak yang memprediksikan perombakan kabinet dilakukan tak lama setelah Menteri Sosial (Mensos) Khofifah Indar Parawansa resmi mencalonkan diri sebagai Gubernur Jawa Timur. Tetapi nyatanya hal itu tidak terjadi dan sekali lagi permainan cantik Presiden Jokowi semakin sulit ditebak. Baru pada Selasa (16/1) malam, isu perombakan kabinet pun mengemuka makin kuat setelah beberapa pejabat mendapatkan kiriman undangan pelantikan pejabat negara dari Mensesneg Pratikno menjelang Rabu pagi hari.

Bahkan agenda harian Presiden yang sering dipostingkan Istana pada malam hari tak kunjung rilis hingga pagi hari. Kasak-kusuk di kalangan wartawan khususnya pun semakin panas pada subuh menjelang pagi.

Hampir seluruh sumber Istana bungkam, mereject telepon yang masuk, bahkan mematikan ponsel mereka. Namun rasa penasaran itu kemudian terjawab ketika undangan resmi dari Mensesneg untuk pelantikan pejabat negara menjadi viral. Empat Nama Tepat pada Rabu pukul 09.00 WIB, Presiden pun melantik empat nama untuk menempati posisi-posisi vital dalam tim kerja Pemerintahan Jokowi-JK ini.

Mereka adalah Agum Gumelar sebagai anggota Dewan Pertimbangan Presiden menggantikan almarhum KH Hasyim Muzadi, Idrus Marham sebagai Mensos menggantikan Khofifah Indar Parawansa, Marsdya TNI Yuyu Sutisna sebagai KSAU yang langsung naik pangkat pada hari yang sama menjadi Marsekal TNI menggantikan Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, dan Jenderal TNI (Purn) Moeldoko sebagai Kepala Staf Kepresidenan (KSP) menggantikan Tetan Masduki.

Sederet nama pilihan Presiden itu diakui oleh Presiden Jokowi sendiri telah melalui berbagai pertimbangan dan perhitungan yang dalam...

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Bagikan Artikel: