Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Menhan AS Bakal Temui Ryamizard Bahas Terorisme

Menhan AS Bakal Temui Ryamizard Bahas Terorisme Kredit Foto: Irwan Wahyudi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Menteri Pertahanan (Menhan) RI Ryamizard Ryacudu dan Menhan Amerika Serikat (AS) James Mattis akan membicarakan masalah terorisme dalam pertemuan yang direncanakan berlangsung di Jakarta, pada Selasa (23/1).

"Saya mau usul soal pemberantasan terorisme. Kemarin, saya ajak di India, apakah dia setuju, jawabnya 'excellent'," kata Ryamizard di Kantor Kemenkopolhukam, Jakarta, Senin.

Mantan Kepala Staf Angkatan Darat itu menjelaskan bahwa Indonesia dan AS memiliki pandangan yang sama terkait terorisme, yang merupakan kejahatan kemanusiaan dan musuh dunia.

"Musuh kita satu, ya teroris itu. Dengan banyak mata, kita bisa pastikan di mana tempat mereka," ujar Menhan.

Menurut dia, masalah alat utama sistem pertahanan (alutsista) juga bakal dibahas dalam lawatan Menhan AS ke Asia Tenggara itu. Pembelian pesawat Hercules baru dari AS, diakui Menhan Ryamizard menjadi salah satu rencana yang masih dipertimbangkan.

"Mungkin Hercules yang baru itu ya, karena alutsista terbaru itu perlu kita beli, walaupun enggak banyak-banyak," terang Menhan.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Bagikan Artikel: