Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

DBS Hadirkan Pembukaan Rekening dengan e-KYC

DBS Hadirkan Pembukaan Rekening dengan e-KYC Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Bank DBS Indonesia berkomitmen memberikan kemudahan bagi kaum urban di Indonesia dalam melakukan aktivitas perbankan. Setelah meluncurkan digibank by DBS, kini Bank DBS Indonesia menjadi pionir dalam menghadirkan aktivitas perbankan yang semakin seamless, dengan hadir di beberapa kedai kopi di wilayah Jakarta, Tangerang, Bandung, dan Surabaya.

Bank DBS Indonesia adalah salah satu bank yang mempelopori penggunaan verifikasi biometrik dalam pembukaan rekening bank. Berbekal e-KTP, masyarakat sudah dapat membuka rekening digibank dan melakukan verifikasi biometrik di kedai kopi, sesingkat memesan secangkir kopi.

Terobosan inovatif pada digibank by DBS ini merupakan salah satu upaya Bank DBS Indonesia dalam memenuhi kebutuhan masyarakat urban saat ini yang serba cepat, serba instan, tetapi tetap memenuhi peraturan pemerintah Indonesia, khususnya peraturan mengenai Penerapan Program Anti Pencucian Uang dan Pencegahan Pendanaan Terorisme (APU dan PPT).

Sebagai sebuah institusi bank yang telah berkomitmen untuk senantiasa berorientasi pada inovasi dan teknologi, Bank DBS Indonesia berupaya mematuhi peraturan tersebut dan melaksanakan prosedur Know Your Customer (KYC), dengan cara terbaru yang menyenangkan dan memudahkan nasabah.

KYC berfungsi untuk mengenali dan memveriflkasi calon nasabah sebagai bagian dari proses yang dibutuhkan untuk mengecek keabsahan nasabah.

"Digibank by DBS memiIiki komitmen untuk selalu hadir secara lebih dekat dengan kehidupan masyarakat. Pada kesempatan ini, kami mengenalkan cara unik dalam membuka rekening yang terbaru, yaitu melakukan verifikasi biometrik di e-KYC store. lni adalah bukti nyata kami di ranah digital innovation dalam dunia perbankan," ujar Head of Digital Banking PT Bank DBS Indonesia Leonardo Koesmanto di Jakarta, Rabu (24/1/2018).

Leo juga mengungkapkan bahwa sejak peluncurannya, digibank by DBS telah mengimplementasikan proses verifikasi nasabah yang unik dan inovatif, contohnya adalah penggunaan teknologi biometrik.

Sejak peluncuran pertama, veriflkasi identitas calon nasabah telah dilakukan dengan menggunakan agen digibank yang dapat mendatangi calon nasabah di tempat calon nasabah berada. Janji temu dilakukan semudah memanggil sarana transportasi online.

"Kini, digibank by DBS hadir lebih dekat untuk menemani keseharian masyarakat yang banyak melakukan kegiatannya di tempat nyaman, seperti kedai kopi, sembari menikmati kopi dan bersantai, tetapi tetap dapat melakukan aktivitas perbankan, termasuk pembukaan rekening. Sehingga ini yang kita sebut Live More, Bank Less," ucapnya.

Bank DBS Indonesia telah berkomitmen untuk memberikan pengalaman perbankan bagi nasabah dengan cara yang mudah, praktis, serta menyenangkan, dan digibank by DBS merupakan salah satu bentuk nyata dari komitmen tersebut.

Saat ini, Bank DBS Indonesia berinisiasi melalui kerja sama dengan beberapa kedai kopi di wilayah Jakarta, Tangerang, Bandung, dan Surabaya untuk menambah kenyamanan nasabah dalam beraktivitas perbankan. Melalui kerja sama unik tersebut, memungkinkan masyarakat untuk membuka rekening di beberapa kedai kopi semudah seperti menikmati kopi favorit.

Tren kopi yang sudah menjadi bagian dari gaya hidup masyarakat urban, khususnya di kalangan anak muda, menjadi salah satu alasan Bank DBS Indonesia bekerjasama dengan beberapa kedai kopi. Nantinya, di kedai-kedai kopi tersebut, akan terdapat alat verifikasi biometrik untuk membantu proses verifikasi identitas calon nasabah.

Saat ini, tercatat 21 kedai kopi yang tersebar di Jakarta, Tangerang, Bandung, dan Surabaya telah resmi menjalin kerja sama dengan Bank DBS Indonesia dalam program e-KYC store ini. Kedai-kedai kopi tersebut juga akan memberikan secangkir kopi secara gratis kepada nasabah baru digibank by DBS yang berhasil melakukan proses verifikasi biometrik.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Fajar Sulaiman
Editor: Fauziah Nurul Hidayah

Bagikan Artikel: