Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Ogah Bertemu Wapres AS, Donald Trump Ancam Palestina

Ogah Bertemu Wapres AS, Donald Trump Ancam Palestina Kredit Foto: Reuters/Kevin Lamarque
Warta Ekonomi, Jakarta -

Presiden Amerika Serikat Donald Trump, Kamis, mengancam akan menarik bantuan bagi Palestina jika mereka tidak memajukan perdamaian dengan Israel. Trump mengatakan Palestina telah menghina Amerika Serikat dengan tidak mau bertemu dengan Wakil Presiden Mike Pence saat Wapres AS itu melakukan lawatan ke Timur Tengah baru-baru ini.

Saat Pence bertemu dengan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu di Forum Ekonomi Dunia di Davos, Swiss, Trump mengatakan ia bertujuan mewujudkan perdamaian di Timur Tengah. Palestina menolak kunjungan Pence bulan ini setelah Trump menyatakan pengakuan AS atas Yerusalem sebagai ibu kota Israel dan menjanjikan akan memindahkan kedutaan besar AS ke kota suci itu. Status Yerusalem merupakan jantung konflik Israel-Palestina.

"Waktu mereka tidak menghormati kita seminggu lalu dengan tidak memperbolehkan wakil presiden hebat kita bertemu dengan mereka, dan kita memberi mereka ratusan juta dolar berupa bantuan dan dukungan, jumlah yang sangat besar, dana itu sudah disediakan dan dana itu tidak akan mengalir ke mereka (Palestina) lagi kecuali kalau mereka duduk bersama dan merundingkan perdamaian," kata Trump.

Dukungan, yang diberikan Trump pada Desember terhadap klaim Israel bahwa Yerusalem merupakan ibu kotanya, itu telah mengundang kecaman dari para pemimpin negara-negara Arab dan seluruh dunia. Pengakuan yang dinyatakan Trump juga membalikkan kebijakan yang telah dianut AS selama berpuluh-puluh tahun bahwa status Yerusalem harus ditentukan melalui perundingan antara Israel dan Palestina.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: