Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

BRISyariah Layani Transaksi Belanja di Tokopedia

BRISyariah Layani Transaksi Belanja di Tokopedia Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

BRISyariah kembali memberikan kemudahan bertransaksi melalui dunia maya yang telah menjadi tren di kalangan millennial dalam berbelanja di toko-toko online yang semakin menjamur di Indonesia.

Kali ini, BRISyariah mendukung transaksi e-commerce yang dilakukan semua pelanggan Tokopedia. Dukungan ini berupa pembayaran secara online melalui layanan BRIS Online. Kerja sama ini diwujudkan dengan skema Payment Aggregator bersama dengan PT Rintis Sejahtera (PRIMA).

Melalui kerja sama ini, BRISyariah ingin semakin memperkuat layanan digital banking yang dikembangkannya dan telah digunakan oleh 1,8 juta nasabah BRISyariah di seluruh Indonesia. Saat ini, jumlah transaksi nasabah melalui layanan BRIS Online telah mencapai lebih dari 750.000 transaksi setiap bulannya.

Kerja sama ini juga untuk memberikan kemudahan pembayaran secara online bagi 4 juta pelanggan Tokopedia saat melakukan transaksi e-commerce (belanja online).

"Kami bangga layanan BRIS Online dipercaya menjadi salah satu platform pembayaran secara online untuk transaksi e-commerce pelanggan Tokopedia. Kepercayaan ini akan semakin memperkuat layanan digital banking yang dimiliki BRISyariah," ujar Direktur Utama BRISyariah Moch. Hadi Santoso di Jakarta, Senin (5/2/2018).

Hadi menegaskan bahwa penguatan digital banking merupakan prioritas strategi perusahaan di samping meningkatkan jumlah pembiayaan infrastruktur dan perumahan. Strategi ini merupakan langkah nyata BRISyariah mewujudkan visi perusahaan menjadi pemimpin dalam implementasi digital banking.

"Kerja sama dengan Tokopedia ini akan menjadi salah satu langkah BRISyariah untuk memperkuat jejak perusahaan dalam layanan digital banking," ujarnya.

Keuntungan lain kerja sama dengan Tokopedia ini, tentu saja berkaitan dengan peningkatan corporate image dan pendapatan perusahaan (fee based income). Diharapkan dengan semakin banyak nasabah yang menggunakan layanan BRIS Online, fee based income ini bisa meningkat 65% di tahun 2018, dimana Laporan Tahunan BRISyariah tahun 2017, tercatat pendapatan fee based income mencapai Rp122,6 miliar.

Sebagai informasi, sebelumnya BRISyariah juga telah menjadi Mitra dari Go-Jek sebagai salah satu bank untuk top up saldo Go-Pay melalui BRIS Online. Sejak April 2017, transaksi top up Go-Pay melalui bank BRISyariah telah mencapai lebih dari 52 ribu transaksi. Untuk transaksi e-commerce, Bank Indonesia memprediksikan transaksi tersebut dapat mencapai Rp144 triliun pada 2018, dengan 24 juta pada 2017.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Fajar Sulaiman
Editor: Fauziah Nurul Hidayah

Bagikan Artikel: