Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Menurut Mensos, Ini 3 Keistimewaan Wartawan

Menurut Mensos, Ini 3 Keistimewaan Wartawan Kredit Foto: Cahyo Prayogo
Warta Ekonomi, Padang -

Menteri Sosial Idrus Marham menyebut ada tiga keistimewaan profesi wartawan yang ia nilai mempunyai peranan positif dalam kehidupan, termasuk pembangunan.

"Menurut saya ada tiga keistimewaan yang dimiliki wartawan. Pertama adalah fungsi mediasi, informasi, dan diskusi, tapi itu harus dijalankan secara profesional," kata Idrus Mahram, di Padang, Selasa (6/2/2018).

Ia menyampaikan hal itu saat berdiskusi dengan awak media di Sumbar, di sela-sela kunjungan kerja dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional 2018 serta penyerahan Program Keluarga Harapan (PKH).

Sebagai fungsi mediasi, katanya, wartawan menjadi penghubung dalam suatu persoalan yang terjadi sehingga kehadirannya diharapkan membantu menemukan solusi. Sementara sebagai fungsi informasi, profesi wartawan bertugas untuk menyampaikan sesuatu yang diperlukan, salah satunya yakni program pembangunan. Terakhir, sebagai fungsi diskusi, wartawan berperan menjadi tempat yang baik untuk bertukar pikiran, baik untuk mengambil kebijakan dan evaluasi.

Idrus memastikan kalau dirinya bukan orang yang anti dengan wartawan. Selain karena fungsi yang positif, dirinya juga mempunyai pengalaman melakoni profesi itu.

"Saya adalah mantan wartawan, istri saya pun demikian sehingga saya paham betul profesi ini (wartawan). Namun, tentu dalam koridor profesional," ungkapnya.

Menurutnya, kejadian di dunia tidak bisa dilepaskan dari fungsi kewartawanan.

Idrus dijadwalkan menyerahkan Program Keluarga Harapan (PKH) untuk beberapa kabupaten dan kota daerah setempat, salah satunya Kabupaten Dharmasraya pada Rabu (7/2/2018).

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ratih Rahayu

Bagikan Artikel: