Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Synthesis Residence Kemang Targetkan Jual 100 Unit Apartemen

Synthesis Residence Kemang Targetkan Jual 100 Unit Apartemen Kredit Foto: Synthesis Residence Kemang
Warta Ekonomi, Jakarta -

Synthesis Residence Kemang menargetkan penjualan 100 unit apartemen pada tahun 2018 ini. Untuk mencapai target tersebut, Synthesis Residence Kemang menggelar program Berbagi Kasih.

General Manager Synthesis Residence Kemang Imron Rosyadi mengatakan pihaknya optimis program Berbagi Kasih dapat mendorong penjualan unit apartemen perseroan. Adapun, program Berbagi Kasih adalah kolaborasi Synthesis Development dengan Yayasan Anne Avantie dan Yayasan Wisma Kasih Bunda yang digagas perancang busana Anne Avantie.

"Kami menargetkan paling tidak terjual 100 unit apartemen pada tahun ini," katanya di Jakarta, Rabu (7/2/2018).

Saat ini Synthesis Residence Kemang telah menyelesaikan 1.200-an titik bored pile fondasi tower Nakula dan Sadewa, penggalian basement 4 lantai yang sudah mencapai kedalaman 14 meter, dan pemagaran keliling kawasan.

Imron menegaskan Synthesis Residence Kemang berkomitmen menyelesaikan pembangunan ke tahap selanjutnya dengan baik hingga bangunan siap serah terima pada akhir tahun 2020. Tercatat, Tower Nakula dan Sadewa memiliki total 725 unit apartemen yang sebanyak 72 persen di antaranya sudah terjual kepada konsumen.

"Penjualan Tower Sadewa sudah mencapai 97 persen, sementara penjualan Tower Nakula baru 47 persen," ujarnya.

Secara keseluruhan, proyek properti yang dibangun di atas lahan seluas 2 hektar ini memiliki tiga tower dengan total 1.188 unit apartemen. Ketiga tower tersebut memiliki nama Nakula, Sadewa, dan Arjuna.

"Synthesis Residence Kemang dalam konsep arsitekturnya mengadaptasi ornamen Batik Kawung, Rumah Joglo, dan patung bertema Bancak Doyok. Unsur heritage Indonesia dituangkan juga dalam nama tower," paparnya.

Kolaborasi

Imron Rosyadi menjelaskan salah satu alasan Synthesis Residence Kemang melakukan kolaborasi dengan Anne Avantie adalah untuk mengangkat unsur heritage Indonesia. Anna dipilih karena dianggap sebagai sosok inspiratif yang serius mengangkat budaya Indonesia.

"Program kolaborasi Berbagi Kasih ini menjadi salah satu bukti bahwa sektor properti dan fashion dapat menghasilkan karya lintas industri dengan keunikan ide dan kreasi tanpa batas," tegasnya.

Dalam program yang akan berjalan di bulan Februari hingga April 2018 ini, pembeli unit apartemen Synthesis Residence Kemang akan mendapatkan satu set perhiasan Kekaseh yang didesain khusus oleh Anne Avantie. Adapun, sebagian hasil penjualan unit akan disalurkan kepada Yayasan Anne Avantie dan Yayasan Wisma Kasih Bunda yang dikelola oleh Anne Avantie.

"Synthesis Development meyakini bahwa sebuah korporasi harus memiliki kepedulian sosial. Salah satu wujud kepedulian sosial direalisasikan dalam bentuk program Berbagi Kasih," pungkasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Cahyo Prayogo
Editor: Cahyo Prayogo

Bagikan Artikel: