Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Goldman Sachs Juga Sebut Cryptocurrency Menuju Posisi Nol

Goldman Sachs Juga Sebut Cryptocurrency Menuju Posisi Nol Kredit Foto: Reuters/Kim Hong-Ji/File Photo
Warta Ekonomi, New York -

Sebagian besar cryptocurrency cenderung gagal dengan nilainya turun menjadi nol, Goldman Sachs mengatakan dalam sebuah catatan, membandingkan pasar saat ini dengan "gelembung internet di akhir tahun 1990an".

Steve Strongin, kepala penelitian investasi global Goldman Sachs, mengatakan dalam sebuah catatan tertanggal Senin (5/2/2018), bahwa cryptocurrency tidak memiliki "nilai intrinsik" dan dirinya menambahkan bahwa "tidak mungkin" jika ada mata uang digital saat ini yang kemungkinan akan bertahan dalam jangka panjang.

"Orang-orang tampaknya memperdagangkan cryptocurrency seolah-olah mereka semua akan bertahan, atau setidaknya mempertahankan nilainya. Korelasi tinggi antara cryptocurrency yang berbeda mengkhawatirkan saya. Bertentangan dengan apa yang diharapkan di pasar rasional, mata uang baru tidak nampaknya mengurangi nilai mata uang lama, mereka semua sepertinya bergerak sebagai satu kelas aset tunggal," ungkap Strongin, sebagaimana dikutip dari CNBC, Kamis (8/2/2018).

"Tapi jika Anda yakin ini adalah situasi 'beberapa pemenang paling banyak', maka potensi depresiasi harus diperhitungkan. Dan karena kurangnya nilai intrinsik, mata uang yang tidak bertahan kemungkinan besar akan diperdagangkan, menuju ke posisi nol," pungkasnya.

Catatan penelitian Goldman muncul setelah aksi jual yang 'brutal' penuh di pasar cryptocurrency selama beberapa hari terakhir, yang pada titik terendahnya pada hari Selasa (6/2/2018), melihat lebih dari $550 miliar nilai dihapus dari pasar. Bitcoin bahkan merosot di bawah $6.000 untuk pertama kalinya sejak November.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Hafit Yudi Suprobo
Editor: Hafit Yudi Suprobo

Bagikan Artikel: