Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Bangun Akses Jalur Teluk Lamong Pelindo III Siapkan Rp1,3 Triliun

Bangun Akses Jalur Teluk Lamong Pelindo III Siapkan Rp1,3 Triliun Kredit Foto: Mochamad Ali Topan
Warta Ekonomi, Jakarta -

Perusahaan negara penyedia fasilitas jasa kepelabuhanan PT Pelindo III (persero) sepakat mengeluarkan anggaran sebasar Rp1,3 triliun untuk membangun jalan akses teluk lamong menuju jalur lingkar luar barat (JLLB) Surabaya.

“Pelindo III menginvestasikan Rp1,3 triliun terkait proyek pembangunan flyover dan tapper dengan panjang 2,45 km. Dalam penggarapannya, BUMN Kepelabuhanan tersebut melibatkan kontraktor dalam negeri, PT Wijaya Karya (WIKA). Rencananya proyek tersebut selesai dan siap dioperasikan tahun 2019 mendatang,” tegas CEO Pelindo III, Ari Askhara, di Surabaya, Rabu (7/3/2018).

Menurut Ari sapaannya, pembangunan akses JLLB yang dilakukan pihaknya nantinya akan terintegrasi sehingga lebih mempercepat pergerakan arus barang baik secara lokal maupun regional menuju dan dari pelabuhan.

“Selain itu, kemacetan di jalan raya yang biasa digunakan oleh para pengguna kendaraan roda dua akan berkurang karena langsung terhubung ke jalan tol,” beber Ari

Lebih lanjut Ari menjalaskan, bahwa kerjasama antar BUMN ini merupakan perwujudan dari semangat Kementerian BUMN untuk saling bersinergi sesama BUMN, dan membangun kemitraan dengan prinsip saling menguntungkan dalam memanfaatkan potensi yang dimiilki oleh masing-masing pihak.

“Yang pasti dengan kerjasama ini, masing-masing pihak dapat saling belajar dan saling mengisi untuk kepentingan bisnis yang tentunya pada akhirnya untuk kemajuan bangsa dan negara,” sambungnya.

Sementara itu, Direktur Operasi I WIKA, Chandra Dwiputra mengatakan, bahwa dalam pembangunan flyover bekerjasama dengan material dari Prancis untuk bentang tengahnya karena sudah pabrikasi lengkap dari pabrik.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Mochamad Ali Topan
Editor: Vicky Fadil

Bagikan Artikel: