Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

GATF 2018 Dorong Pertumbuhan Pariwisata Nasional

GATF 2018 Dorong Pertumbuhan Pariwisata Nasional Kredit Foto: Tri Yari Kurniawan
Warta Ekonomi, Makassar -
Garuda Indonesia Travel Fair (GATF) 2018 Phase I di Kota Makassar secara resmi dibuka Jumat, 16 Maret. Event akbar yang diselenggarakan Garuda Indonesia dan Bank Mega itu diharapkan mampu mendorong pertumbuhan pariwisata nasional. Terlebih, kegiatan tersebut digelar di 29 kota di Indonesia. 
 
Vice President Coordinator Domestic Sales and Distribution Garuda Indonesia, Hari Agung Saputra, mengungkapkan pelaksanaan GATF juga dimaksudkan untuk mendukung event-event pariwisata di daerah masing-masing. Terlebih untuk Kota Makassar, Sulsel, dimana banyak event nasional dan internasional di pintu gerbang Kawasan Timur Indonesia. 
 
"Pelaksanaan GATF juga dimaksudkan untuk mendatangkan lebih banyak wisatawan asing dan domestik ke Sulsel melalui armada Garuda Indonesia," kata Hari, di Makassar. 
 
Ia melanjutkan GATF juga dimaksudkan menjadi sarana bagi seller dan exhibitor bertemu secara langsung dengan masyarakat. Termasuk upaya mengoptimalkan pasar potensial di wilayah Indonesia Timur, khususnya di Kota Daeng. "Melalui GATF, kita berikan penawaran terbaik untuk berbagai pilihan tiket dan paket perjalanan wisata dengan harga spesial," ujarnya.
 
Vice President Kalimantan Sulawesi dan Papua Region PT Garuda Indonesia, I Wayan Supatrayasa, penyelenggaraan GATF gelombang pertama menargetkan transaksi Rp23 miliar dengan estimasi 25 ribu pengunjung. Target transaksi event kali ini lebih besar dibandingkan capaian pada periode yang sama pada tahun lalu. 
 
"Garuda Indonesia dan Bank Mega optimistis GATF 2018 Phase I akan dapat mencapai target sebesar Rp23 miliar dengan estimasi traffic mencapai 25 ribu pengunjung," ujar dia.
 
Secara umum, pelaksanaan GATF 2018 Phase I dilaksanakan secara roadshow di 29 kota di Indonesia. Event akbar tersebut tidak digelar serentak, melainkan bertahap. Mulai awal Maret hingga pertengahan April mendatang.
 
Menurut Supatrayasa, pelaksanaan GATF kali ini diperluas ke lebih banyak daerah. Tujuannya guna dengan menjangkau dan memberikan kesempatan lebih banyak kepada masyarakat dalam mendapatkan harga terbaik, waktu liburan yang tepat dan paket menarik dalam melaksanakan perjalanan wisata.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Tri Yari Kurniawan
Editor: Vicky Fadil

Bagikan Artikel: