Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Dukung Industri Kopi Indonesia, Elevenia Hadirkan Marketplace Kopi

Dukung Industri Kopi Indonesia, Elevenia Hadirkan Marketplace Kopi Kredit Foto: Elevenia
Warta Ekonomi, Jakarta -

Viva Barista, sebuah gerakan dengan misi menggali lebih dalam kekayaan kopi Indonesia, mendapat dukungan dari elevenia untuk membuka marketplace kopi di elevenia.co.id/vivabarista untuk memberi kemudahan berbelanja kopi terbaik dan mengangkat kopi Indonesia agar dikenal di negara sendiri.

"Kami mendukung komitmen Viva Barista untuk membesarkan industri kopi Indonesia, yakni dengan membuat marketplace kopi Viva Barista di elevenia. Marketplace ini tidak hanya berfungsi memberikan akses kepada penggemar kopi untuk mendapatkan kopi-kopi terbaik Indonesia, tetapi sekaligus juga membuka akses bagi para produsen kopi untuk bisa menjual produknya langsung ke konsumen dengan keuntungan yang lebih baik karena supply chain yang lebih pendek. Dalam kerja sama ini, Viva Barista akan menjadi kurator kopi sehingga konsumen akan mendapatkan kopi yang berkualitas," jelas Sugiharto Darmakusuma, Chief Executive Officer elevenia, Kamis (29/3/2018) di Jakarta. 

Di marketplace ini, selain menyediakan produk kopi seperti green beans, roast beans, dan roast & ground coffee, juga menyediakan merchandise dan voucher dari berbagai kedai kopi rekanan Viva Barista dan coffee tools.

Tak hanya membuat marketplace kopi, elevenia bekerja sama dengan Viva Barista, membuat serial TV 13 episode mengenai kekayaan kopi Nusantara untuk memberikan edukasi dan mengangkat kopi Indonesia agar lebih dikenal di negara sendiri serta meningkatkan apresiasi terhadap hasil produksi dalam negeri dan kesejahteraan para petani kopi. 

"Di situasi seperti ini, kerja sama seluruh stakeholder sangatlah perlu. Untuk itu, kami sangat excited dengan adanya kolaborasi antara Viva Barista dan elevenia karena dengan dengan demikian, bisa memberikan akses kepada semua pihak untuk bisa agar bisa melihat industri kopi dengan lebih dekat," ungkap Moelyono.

Rio Dewanto sebagai founder Filosofi Kopi yang juga tergabung di Viva Barista mengungkapkan bahwa sudah saatnya go digital agar mudah juga merangkul generasi muda terutama merangkul mereka untuk 'kembali ke perkebunan'.

"Jadi, kami berharap melalui kerja sama ini anak-anak muda tidak hanya melihat kedai kopi yang semakin menjamur, tetapi juga proses di balik itu yang enggak kalah serunya," ujar Rio.

Baca Juga: Imigrasi Depak WN Turki dari Bali gegara Sembunyikan Buronan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Ning Rahayu
Editor: Fauziah Nurul Hidayah

Bagikan Artikel: