Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Alex Noerdin Ajak Berantas Korupsi Sektor Pertambangan

Alex Noerdin Ajak Berantas Korupsi Sektor Pertambangan Kredit Foto: Irwan Wahyudi
Warta Ekonomi, Palembang -

Gubernur Sumatera Selatan Alex Noerdin mewnegaskan pemerintah daerah saat ini gencar memberantas korupsi di berbagai bidang seperti pertambangan dan energi yang ada di daerah itu.

"Ini terbukti selama beberapa tahun banyak usaha tambang liar ditutup di Sumsel," kata gubernur usai rapat koordinasi pencegahan korupsi yang digelar Pemprov Sumsel dan KPK di Palembang, Rabu.

Dia mengatakan, dari sekitar 400 izin usaha pertambangan (IUP) ternyata setelah diteliti dan dievaluasi banyak yang tidak berizin.

Bahkan ada perusahaan sama sekali tidak memiliki NPWP. Ini berarti tidak membayar pajak, ujar dia.

Jadi sekarang ini tinggal 130 izin usaha pertambangan yang beroperasi dan itu terus diawasi.

Dia mengatakan, pentingnya penertiban izin usaha pertambangan itu karena bukan saja merugikan negara tetapi mereka merusak lingkungan.

Oleh karena itu pihaknya terus mengevaluasi usaha pertambangan yang ada agar pendapatan daerah bertambah, ujar dia.

Menurut gubernur, memang dalam pencegahan korupsi harus didukung bersama karena tanpa adanya komitmen yang kuat maka sulit untuk dicegah.

Apalagi korupsi merupakan kejahatan luar biasa sehingga harus dicegah bersama, ujar dia.

Namun, lanjut dia, kesemuanya itu perlu pendekatan secara menyeluruh termasuk sistem.

Dengan adanya pengawasan tersebut maka pendapatan daerah akan bertambah dan lingkungan tetap lestari, tambah dia

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Bagikan Artikel: