Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Cruise Superstar Libra Bawa 600 Wisatawan ke Danau Toba

Cruise Superstar Libra Bawa 600 Wisatawan ke Danau Toba Kredit Foto: Khairunnisak Lubis
Warta Ekonomi, Medan -

Kapal Pesiar Cruise Superstar Libra akhirnya bersandar di Pelabuhan Kuala Tanjung, Kabupaten Batubara, Kamis (5/4/2018). Kapal super mewah itu membawa sedikitnya 600 wisatawan mancanenaga asal Singapura, Malaysia dan Australia, yang rencananya akan berwisata ke Danau Toba.

Kedatangan kapal super mewah berkapasitas 2.000 penumpang itu disambut Wakil Gubernur Sumatera Utara (Wagubsu) Nurhajizah Marpaung, didampingi Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provsu Hidayati.

Kehadiran kapal pesiar Cruise Superstar Libra diharapkan akan mendongkrak jumlah wisatawan mancanegara yang berkunjung ke Provinsi Sumatera Utara. "Ini masih uji coba, mudah-mudahan nanti setiap minggu akan masuk. Dan bila dermaga ini sudah rapi. Insya Allah, Juli atau Agustus akan diresmikan Presiden RI Joko Widodo," ujar Nurhajizah.

Untuk meningkatkan kunjungan wisatawan, kata Wagubsu, Pemprovsu akan berupaya membuat paket perjalanan bagi wisatawan, agar dapat mengunjungi objek-objek wisata yang ada di Sumatera Utara (Sumut). "Kedepan Pemprovsu akan mengemas paket perjalanan yang membuat para wisman yang bersandar bisa lebih lama dan menikmati wisata di Sumatera Utara, misalnya Kuala Tanjung - Danau Toba - Taman Resort Simalem - Kuala Tanjung," ujarnya.

Dirut Pelindo I Bambang Eka Cahyana mengatakan, alasan Kapal Superstar Cruise Libra bersandar di Pelabuhan Kuala Tanjung, karena kapal pesiar sepanjang 218 meter itu tidak bisa bersandar di Pelabuhan Belawan.

Selain itu, untuk uji coba target selesai Terminal Multipurpose Kuala Tanjung pada bulan Mei 2018. "Kapal ini kita sandarkan untuk menguji proses penyandaran kapal di terminal multipurpose Kuala Tanjung, termasuk kekuatan dari dermaga. Apakah masih ada persoalan-persoalan teknis dalam penyandaran kapal. Ternyata setelah kita lihat hari ini. Pelabuhan Kuala Tanjung ini sudah siap," ujar Bambang.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provsu Hidayati mengatakan, bersandarnya Kapal Pesiar Cruise Superstar Libra merupakan salah strategi untuk mencapai target 1 juta wisatawan ke Sumut. “Selain dari udara kita harus memanfaatkan pintu masuk yang menjadi akses dari luar seperti pelabuhan Kuala Tanjung,” ujarnya.

Dalam tahun ini, direncanakan akan ada 4 kali kapal pesiar akan bersandar di Pelabuhan Kuala Tanjung hingga bulan Oktober tahun 2018.

Hidayati juga mengatakan, untuk kunjungan seperti ini, Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provsu bekerjasama dengan pihak-pihak terkait, sehingga dapat memberikan pelayanan maksimal bagi wisman-wisman yang bersandar di Pelabuhan Kuala Tanjung, hingga ke objek-objek wisata yang ada di Sumatera Utara.

"Cruise Superstar Libra ini paket perjalanannya banyak, bukan hanya ke Sumut. Nantinya wisman yang sudah pernah ke sini dapat menceritakan kepada yang lain, agar tetap singgah ke Sumut," pungkasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Khairunnisak Lubis
Editor: Vicky Fadil

Bagikan Artikel: