Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Gelar Pameran Dagang, Kemendag Bidik Transaksi US$1,5 Miliar

Gelar Pameran Dagang, Kemendag Bidik Transaksi US$1,5 Miliar Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Untuk ke-33 kalinya, pameran Trade Expo Indonesia (TEI) kembali bakal digelar. Pameran dagang terbesar di Indonesia akan berlangsung 24-28 Oktober 2018 di Indonesia Convention Exhibition Bumi Serpong Damai (ICE-BSD), Tangerang, Banten.

Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita mengatakan TEI merupakan salah satu upaya strategis dan komitmen kementerian dalam meningkatkan ekspor secara berkesinambungan dan mendiversifikasi pasar ekspor. TEI juga merupakan pameran Business to Business (B2B) terbesar di Indonesia sekaligus one stop business bagi buyer yang mencari produk Indonesia berkualitas tinggi dan berdaya saing.

"TEI adalah barometer peningkatan citra dan ekspor Indonesia yang berkesinambungan. TEI menyediakan produk-produk berdaya saing dan menunjukkan kesiapan Indonesia dalam bermitra dengan para pelaku usaha di seluruh dunia untuk mengembangkan bisnis di kancah perdagangan global. Untuk itu, kita harus mampu meningkatkan kualitas penyelenggaraan TEI agar lebih baik dari sebelumnya," kata Enggar dalam konferensi pers di Jakarta, Jumat (20/4/2018).

Selama empat hari penyelenggaraan, pemerintah menargetkan meraup transaksi hingga US$1,5 miliar. Nilai ini naik dari capaian TEI 2017 sebesar US$1,41 miliar atau setara Rp18,70 triliun. Selain target transaksi, Kementerian Perdagangan juga menargetkan kenaikan jumlah pengunjung dari 27 ribu pengunjung menjadi  28 ribu pengunjung tahun ini.

"Saya optimistis hasil TEI 2018 akan berkontribusi signifikan bagi kinerja ekspor Indonesia, baik jangka pendek maupun panjang," ucap Politisi Nasdem itu.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Boyke P. Siregar
Editor: Fauziah Nurul Hidayah

Bagikan Artikel: