Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

7 Tips Agar Konsumen Jadi Pelanggan Setia

7 Tips Agar Konsumen Jadi Pelanggan Setia Kredit Foto: Carousell
Warta Ekonomi, Jakarta -

Sebagai pebisnis, Anda tentu mengidamkan para pelanggan setia yang membeli produk Anda tidak hanya sekali, melainkan berulang kali. Hal itu tentu tidak bisa diwujudkan tanpa upaya untuk mewujudkannya. Jika Anda ingin mendapatkan pelanggan setia, berikut adalah tips untuk mendapatkan pelanggan setia yang bisa Anda lakukan, menurut entrepreneurcamp.id.

1. Jaga Kualitas Bisnis Anda

Hal terpenting yang harus Anda perhatikan adalah selalu memberikan yang terbaik pada setiap konsumen Anda. Caranya dengan menjaga dan meningkatkan kualitas produk dan pelayanan Anda sehingga konsumen selalu merasa puas.

Jika Anda bisa memuaskan konsumen, mereka akan terkesan dan mengingat brand Anda. Ketika mereka butuh produk atau jasa Anda, mereka akan kembali mencari Anda dengan sendirinya.

2. Aktif di Media Sosial

Hampir semua orang sudah menggunakan media sosial. Dengan aktif di media sosial, Anda bisa mempromosikan bisnis Anda dan menyapa konsumen Anda. Pendekatan melalui dunia maya dapat berpengaruh positif pada hubungan Anda dengan konsumen baru maupun pelanggan lama.

Anda bisa mem-posting produk Anda, saling mengirimkan komentar, mengiklankan produk Anda secara online, bahkan mengumpulkan data konsumen Anda. Data tersebut dapat menjadi pedoman Anda untuk menganalisis perilaku konsumen karena berisi profil follower, jumlah orang yang mengecek profil akun Anda, jumlah pengguna yang melihat postingan Anda, jumlah klik ke website Anda, dan lain-lain.

3. Adakan Event

Mengadakan event bisa jadi cara untuk menarik konsumen baru dan mendekatkan Anda dengan pelanggan lama. Contohnya, dengan mengadakan bazar atau pameran di mal, berjualan di pinggir jalan, mengadakan customer gathering atau forum kebersamaan dengan pelanggan, menggelar seminar, dan lain-lain.

Terutama untuk bisnis online, kegiatan offline perlu dilakukan secara berkala untuk meningkatkan brand awarness dan menarik minat konsumen untuk mencoba langsung produk Anda, serta membangun hubungan dengan konsumen. Anda akan mendapatkan perhatian lebih dari konsumen ketika mengadakan event tertentu.

4. Buat Lomba Online

Coba buat lomba online berhadiah yang berkaitan dengan produk Anda. Contohnya, kompetisi foto atau video yang diunggah di media sosial, menulis ulasan di blog, kuis regram posting-an Anda di Instagram, dan lain-lain. Lomba online tersebut dapat meramaikan media sosial dan website bisnis Anda.

Jika lomba online Anda berhasil, Anda bisa membuat nama brand Anda menjadi viral di dunia maya. Banyak orang mengikuti akun Anda dan tertarik dengan produk Anda. Konsumen baru berdatangan dan konsumen lama kembali pada Anda.

5. Berikan Penawaran Spesial

Sesekali Anda perlu memberikan penawaran spesial berupa diskon, bonus, beli 2 gratis 1, bebas ongkos kirim, dan lain-lain. Kebanyakan konsumen senang dengan penawaran tersebut karena menghemat pengeluaran dan menguntungkan mereka saat berbelanja.

Ketika ada penawaran spesial, konsumen baru dan lama akan mencari Anda. Mereka tidak mau ketinggalan promo yang diberikan. Jika mereka senang, produk Anda bisa jadi pilihan mereka pada saat pembelian berikutnya.

6. Selesaikan Masalah Konsumen

Tidak semua konsumen Anda akan merasa puas. Jika ada yang mengeluh, terima masukannya dengan lapang dada. Dengarkan segala unek-unek-nya dan berjanji untuk memperbaiki kualitas produk dan pelayanan Anda.

Minta maaf atas kesalahan Anda dan berterima kasih atas masukan yang diberikannya. Kemudian, selesaikan masalah konsumen tersebut. Anda harus bertanggung jawab atas kerugian yang dialami konsumen. Misalnya, Anda lambat memproses pesanan atau produk yang dibeli mengalami kerusakan pada saat pengiriman.

7. Jujur dalam Berbisnis

Selain itu, pasarkan produk Anda dengan jujur. Kejujuran menimbulkan kepercayaan. Reputasi bisnis Anda tetap terjaga dan kredibilitas bisnis Anda meningkat di mata publik sehingga konsumen tidak akan ragu untuk tetap berbelanja dengan Anda. Jadi, jangan sesekali mencoba membohongi konsumen Anda.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Ning Rahayu
Editor: Fauziah Nurul Hidayah

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: