Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

BSDE Bakal Terbitkan Obligasi US$250 Juta

BSDE Bakal Terbitkan Obligasi US$250 Juta Kredit Foto: Antara/Sigid Kurniawan
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE) melalui salah satu entitas usahanya, Global Prime Capital (GPC) Pte Ltd bakal menerbitkan obligasi senior dalam bentuk dolar AS senilai US$250 juta. GPC sendiri merupakan anak usaha yang sepenuhnya dimiliki perseroan yang didirikan di negeri Singa Putih, Singapura.

Menurut keterangan perusahaan, surat utang tersebut bakal memiliki tingkat bunga 7,25% dan jatuh tempo pada 2021 mendatang. Surat utang ini rencananya akan dijamin oleh Perseroan dan beberapa anak perusahaan dan akan ditawarkan di luar negeri dan Amerika Serikat.

Terkait rencana ini, pada 23 April 2018 Perseroan telah menandatangani Purchase Agreement dengan Citigroup Global Markets Singapore Pte Ltd dan UBS AG Cabang Singapura, BNP Paribas, Credit Suisse selaku pembeli awal. Dana yang diraih GPC dari penerbitan surat utang ini setelah dikurangi biaya-biaya akan disalurkan ke dalam Global Prime Treasury (GPT), anak usaha sepenuhnya GPC melalui pengambil bagian modal saham tambahan GPT dan efek yang bersfikat ekuitas berkelanjutan yang akan dikeluarkan oleh GPT.

Selanjutya, GPT akan menyalurkan dana tersebut melalui pinjaman kepada perseroan berdasarkan perjanjian antara perusahaan dan akan digunakan perseroan untuk pembiayaan kembali utang yang ada dan belanja modal serta modal kerja. 

Baca Juga: Imigrasi Depak WN Turki dari Bali gegara Sembunyikan Buronan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Gito Adiputro Wiratno
Editor: Fauziah Nurul Hidayah

Bagikan Artikel: