Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Jabar dan Korsel Berpotensi Kerja Sama Bidang Olahraga

Jabar dan Korsel Berpotensi Kerja Sama Bidang Olahraga Kredit Foto: Pemprov Jawa Barat
Warta Ekonomi, Bandung -

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat berencana meresmikan hubungan kerja sama dengan Provinsi Gyeongsangbuk-Do, Korea Selatan. Keduanya berpotensi menjalin kerja sama di bidang olahraga. 

Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan (Aher) mengatakan pihaknya lebih membidik bagaimana perkembangan keolahragaan di Gyeongsangbuk melahirkan kesadaran civil society yang kuat.

"Kerja sama tidak hanya soal olahraganya, tapi memanfaatkan kerja sama ini untuk membangun masyarakat lewat event-event rutin," kata Aher dalam keterangam resminya di Bandung, Sabtu (28/4/2018).

Menurut Aher, Jabar bisa belajar banyak dari format yang dikembangkan Gyeongsangbuk, juga kota di negara lain yang berkembang setelah berhasil mengelola event olahraga yang mendorong keterlibatan penuh warga. 

"Contohnya Muenchen, Sao Paulo, Beijing, bahkan Seoul sendiri. Ini juga membawa dampak ekonomi," ungkap Aher.

Dia menilai meski sudah berjalan baik sejak 2010 lalu, sejatinya hubungan kedua provinsi ini masih ganjil, mengingat biasanya Pemprov dengan provinsi lain di Asia atau Eropa menjalin kerja sama sister city atau sister province terlebih dahulu sebelum melangkah dalam bentuk kerja sama yang lebih teknis. 

"Di sini terbalik, kerja sama dulu, MoU-nya belum. Baru MoU olahraga, tapi belum sister province antara dua pemerintahan secara resmi. Sebagai adik, saya meminta kepada kakaknya supaya kerja sama yang sudah resmi ditingkatkan menjadi kerja sama sister province," ujar Aher.

Di tempat yang sama, Gubernur Kim Kwan Yong mengaku hubungan Indonesia-Korea Selatan yang sudah berjalan kuat 45 tahun ini mendorong pihaknya memberikan penghormatan pada Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan.

"Apalagi, jumlah penduduk Jawa Barat sama besarnya dengan jumlah penduduk Korea Selatan," tutur Kim

Meski kerja sama antara Jabar dengan pihaknya baru sebatas bidang keolahragaan, komitmen Gubernur Jabar dalam memperhatikan masyarakatnya terlihat kuat.

"Menurut saya, bapak sudah paham bagaimana mendorong masyarakat bersaing dalam dunia global ini. Saya menemui seorang gubernur yang memiliki wewenang dan komitmen kuat," ujar Kim

Dia menyebutkan pihaknya mengaku siap bekerja sama lebih jauh dengan Pemprov Jabar yang rencananya pada 8 Mei mendatang dirinya akan datang ke Bandung. Gubernur Aher pun langsung menugaskan Asisten Ekonomi dan Pembangunan Setda Jabar Eddy M Nasution dan Kepala Dinas Olahraga dan Pemuda Provinsi Jabar Yudha Munajat Saputra untuk menyusun rencana kerja sama Jabar dan Gyeongsangbuk-Do, Korea Selatan.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Rahmat Saepulloh
Editor: Fauziah Nurul Hidayah

Bagikan Artikel: