Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Boris Johnson Berkunjung ke Paman Sam

Boris Johnson Berkunjung ke Paman Sam Kredit Foto: Reuters
Warta Ekonomi, London -

Menteri Luar Negeri Inggris Boris Johnson melawat ke Amerika Serikat pada hari Minggu (6/5/2018) untuk kunjungan dua hari, di mana dirinya dijadwalkan bertemu dengan Wakil Presiden Mike Pence dan penasehat keamanan nasional John Bolton.

Diskusi di Washington akan berpusat pada isu Iran, Korea Utara, Suriah dan isu-isu lainnya, menurut kementerian luar negeri Inggris, dan juga menjelang kunjungan ke Inggris oleh Presiden Donald Trump yang direncanakan pada 13 Juli mendatang.

"Pada begitu banyak tantangan kebijakan luar negeri di dunia, Inggris dan AS akan menjadi bahasan utama," tutur Johnson dalam sebuah pernyataan, mengutip kasus keracunan di Inggris yang menimpa agen ganda Rusia, Sergei Skripal, dan menentang penggunaan senjata kimia di Suriah dan pengembangan senjata nuklir di Korea Utara, sebagaimana dikutip dari Reuters, Senin (7/5/2018).

“Mitra Inggris, AS, dan Eropa juga bersatu dalam upaya kami untuk mengatasi perilaku Iran yang membuat kawasan Timur Tengah kurang aman serta kegiatan mereka dunia maya, dukungannya untuk kelompok-kelompok seperti Hizbullah, dan program misil yang berbahaya, yang mempersenjatai milisi Houthi di Yaman,” tambahnya.

Trump mengatakan dia ingin menerapkan kembali sanksi AS terhadap Iran yang dicabut pada 2015 sebagai imbalan atas komitmen Iran untuk mengekang program nuklirnya.

Trump juga sempat membuat kesal pihak Inggris dan Prancis pada hari Sabtu dengan menyarankan hak penggunaan senjata gaya AS mungkin telah menghentikan lonjakan aksi penikaman baru-baru ini di London dan serangan teroris di Paris.

 

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Hafit Yudi Suprobo
Editor: Hafit Yudi Suprobo

Bagikan Artikel: