Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

PTPN III Jalin Sinergi dengan Tiga BUMN

PTPN III Jalin Sinergi dengan Tiga BUMN Kredit Foto: Antara/Audy Alwi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Holding Perkebunan Nusantara III (Persero) atau PTPN III melangsungkan kerja sama dengan sesama badan usaha milik negara (BUMN), yakni PT Barata Indonesia (Persero), PT Surveyor Indonesia (Persero), dan PT Sucofindo (Persero).

Dengan Barata Indonesia, Holding PTPN III melakukan kerja sama dalam penyediaan dan perawatan sarana produksi serta pemanfaatan limbah scrap di pabrik milik PTPN III Holding beserta anak perusahaan. Sementara dengan Sucofindo dan Surveyor Indonesia dilakukan kerja sama tentang pengawasan analisis rendemen individu dan sertifikasi mutu gula sesuai Standarisasi Nasional Indonesia (SNI).

Penandatanganan nota kesepahaman (MoU) ini dilakukan antara Direktur Utama PTPN III (Holding) Dolly P Pulungan dengan Direktur Utama PT Barata Indonesia (Persero) Silmy Karim, Direktur Utama PT Sucofindo (Persero) Bachder Djohan Buddin, dan Direktur Utama PT Surveyor Indonesia (Persero) M Arif Zainuddin yang disaksikan oleh Asisten Deputi Bidang Usaha Industri Agro dan Farmasi Kementerian BUMN Desty Arlaini di Kantor Kementerian BUMN, Jakarta, Rabu (9/5/2018).

Direktur Utama PTPN III Dolly Pulungan mengatakan pihaknya menyambut baik dan mengapresiasi penandatanganan nota kesepahaman tersebut karena bertujuan untuk mengoptimalkan sumber daya yang dimiliki masing-masing perusahaan.

"Dengan adanya sinergi ini dapat memberikan benefit untuk seluruh belah pihak khususnya dalam pengadaan serta maintenance peralatan pabrik gula dan pemanfaatan limbah scrap seluruh anak usaha PTPN III Holding," kata Dolly usai penandatanganan nota kesepahaman MoU kepada wartawan di Jakarta.

Dolly menambahkan kerja sama strategis dengan Surveyor Indonesia dan Sucofindo terkait pengawasan analisis rendemen tebu dan sertifikasi mutu gula di seluruh wilayah produksi gula PTPN. Dia berharap dengan kualitas rendemen tebu yang telah diinspeksi dan diuji baik oleh Sucofindo atau Surveyor dapat meningkatkan kepercayaan stakeholder dan mendorong pencapaian mutu gula sesuai SNI.

"Sinergi yang terbangun dalam kerja sama ini dapat membuat bisnis ketiga pihak semakin berkembang dan meningkat sehingga memberikan manfaat bagi para stakeholder," kata Direktur Utama Sucofindo Bachder Djohan Buddin di sela-sela penandatanganan MoU.

Lebih lanjut, Direktur Utama Barata Indonesia Silmy Karim menambahkan kerja sama ini akan meningkatkan peran industri nasional di negeri sendiri.

"PT Barata & PTPN Holding bersama-sama menindaklanjuti lokal konten sesuai arahan Presiden Joko Widodo tentang peran industri lokal dalam pembangunan ekonomi Indonesia," ujarnya.

Baca Juga: Kader Gerindra Gantikan AWK Sebagai Anggota DPD RI, De Gadjah: Efektif Kawal Kebijakan dan Pembangunan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Bambang Ismoyo
Editor: Cahyo Prayogo

Bagikan Artikel: