Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Rieke: Riset Harus Jadi Dasar Kebijakan Pembangunan

Rieke: Riset Harus Jadi Dasar Kebijakan Pembangunan Kredit Foto: WE
Warta Ekonomi, Jakarta -

Anggota Komisi VI DPR RI Rieke Diah Pitaloka mengatakan sudah saatnya riset menjadi dasar dalam semua keputusan kebijakan pembangunan.

"Indonesia sudah saatnya berorientasi pengarusutamaan riset dalam setiap keputusannya sehingga penting bagaimana riset menjadi dasar dari semua keputusan kebijakan pembangunan," kata Rieke di Jakarta, Rabu (9/5/2018).

Anggota DPR RI dari PDI Perjuangan itu mengatakan hal tersebut usai menghadiri dialog nasional yang digelar Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT).

Dia mengatakan, saat ini posisi riset masih berupa masukan boleh digunakan boleh tidak. Padahal hasil riset dan inovasi yang dimiliki BPPT cukup banyak dan tidak kalah bagus dengan hasil riset dari luar negeri.

"Tapi masalahnya itu tidak ada keputusan untuk menjadi dasar program pembangunan hanya digunakan sebagai masukan. Kami tidak mau lagi sebagai masukan karena tidak mungkin Indonesia maju kalau risetnya hanya suka-suka boleh dipakai boleh tidak," tambah dia.

Saat ini pemerintah menargetkan Indonesia bisa menjadi negara industri berbasis riset nasional maka terus diperjuangkan dan BPPT juga harus diperkuat, kata Rieke.

Sebelumnya, Presiden Ke-5 Republik Indonesia Megawati Soekarnoputri sebagai pembicara dalam dialog nasional tersebut mengatakan bahwa tidak ada negara maju tanpa riset yang kuat.

"Tidak ada satu negara yang menjadi negara maju tanpa riset yang kuat. Tidak ada satu negara yang mandiri tanpa riset yang kuat," kata Megawati.

Baca Juga: Imigrasi Depak WN Turki dari Bali gegara Sembunyikan Buronan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Vicky Fadil

Bagikan Artikel: