Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Sandi: Jakarta Siap Gelar Asian Games 2018

Sandi: Jakarta Siap Gelar Asian Games 2018 Kredit Foto: Antara/Wahyu Putro A
Warta Ekonomi, Jakarta -

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno, menyatakan, pemerintah Provinsi DKI Jakarta siap menyelenggarakan Asian Games XVIII/2018.

"Kami, Provinsi DKI Jakarta, siap untuk mengadakan perhelatan Asian Games yang dimulai pada 18 Agustus 2018 hingga selesai," kata dia, di Balai Kota, Jakarta Pusat, Senin (14/5/2018).

Menurut dia, kesiapan itu dapat dilihat dari progres atau perkembangan pembangunan sejumlah venue Asian Games yang dikerjakan pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

"Di antaranya pembangunan velodrome yang sudah direalisasikan 98,39% per 11 Mei 2018, sarana transportasi Light Rail Transit 70,44% dan arena berkuda equistrian 92,32%," ujar Sandiaga.

Selain itu, mereka juga menunjukkan kesiapannya melalui pembangunan sebanyak 10 Gelanggang Olahraga yang kini sudah mencapai 100% serta pembangunan arena sepeda BMX dan bisbol.

"Untuk pembangunan arena bisbol, sampai dengan saat ini sudah berjalan sampai 40% dengan realisasi 38%. Saya targetkan akhir Juni atau awal Juli 2018 sudah bisa digunakan," kata Uno, yang gemar berolahraga itu.

Lebih lanjut, dia juga manyatakan siap untuk memenuhi target waktu tempuh perjalanan para atlet Asian Games yang dimulai dari Wisma Atlet hingga Stadion Utama Gelora Bung Karno di Senayan.

"Berdasarkan ketentuan yang berlaku, batas maksimal waktu tempuh adalah 30 menit. Akan tetapi, setelah dilakukan simulasi, ternyata hanya 27 menit. Kami siap memenuhi target tersebut," kata Uno.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Vicky Fadil

Bagikan Artikel: