Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Presiden Senang Indonesia Gencar Ekspor Komoditas dalam Negeri

Presiden Senang Indonesia Gencar Ekspor Komoditas dalam Negeri Kredit Foto: Antara/Wahyu Putro A
Warta Ekonomi, Jakarta -

Presiden Joko Widodo menyebut upaya ekspor berbagai komoditas ke luar negeri menunjukkan ekonomi Indonesia terus bergerak dan tangguh.

"Kita ingin tunjukkan bahwa ekonomi kita tetap berjalan dengan baik ekonomi kita tetap tangguh dan terus bergerak," kata Presiden Joko Widodo di Jakarta International Container Terminal (JICT) Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara, Selasa.

Ia menegaskan Indonesia tidak boleh berhenti bekerja sehingga harus tetap menggerakkan sektor ekonominya dengan dinamis.

Oleh karena itulah, ia mendorong terus dilakukannya upaya ekspor terhadap produk dan komoditas olahan.

"Negara kita Indonesia harus terus bekerja, terus bergerak karena itu pada sore hari ini saya datang ke Tanjung Priok dalam acara pelepasan ekspor," katanya.

Pada kesempatan itu meninjau infrastruktur pelabuhan sekaligus melepas ekspor komoditas dengan kapal kontainer ukuran raksasa ke berbagai negara dari pelabuhan Tanjung Priok.

"Dan tujuan ekspor pada sore hari ini adalah Amerika Serikat dengan kapal yang besar berkapasitas 10.000 TEUs dan kita mengisi 4.300 TUEs artinya pengiriman ini sangat besar sekali dilakukan dengan sangat efisien," katanya.

Pelabuhan Tanjung Priok tercatat telah mampu melayani kapal dengan kapasitas 10.000 TEUs untuk yang bersandar. Presiden pada kesempatan itu melepas ekspor yang diberangkatkan dengan Kapal MV. CMA CGM TAGE.

Kapal itu merupakan kapal besar dengan layanan Java America Express (JAX) Service, yang secara rutin melayari rute Pelabuhan Tanjung Priok ke West Coast (Los Angeles & Oakland) Amerika Serikat(direct call).

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Bagikan Artikel: