Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

BMW Indonesia Punya Bos Baru

BMW Indonesia Punya Bos Baru Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

BMW Group Asia menunjuk Ramesh Divyanathan sebagai Presiden Direktur baru yang akan memimpin BMW Group Indonesia secara efektif mulai 1 Juli 2018.

Sebelum penunjukkan ini, Divyanathan menjabat sebagai Direktur Sales Channel Development and Customer Management untuk BMW Group Asia selama hampir empat tahun. Ia bertanggung jawab untuk memperluas dan meningkatkan jaringan diler BMW di seluruh wilayah Asia.

Divyanathan (51) bergabung dengan BMW Group Asia pada tahun 1995, dan selama karirnya telah menduduki ragam posisi penting di bidang pemasaran dan komunikasi di BMW Group Asia dan juga BMW AG.

Ramesh Divyanathan pernah menjabat sebagai Presiden Direktur BMW Group Indonesia untuk periode tahun 2009 hingga 2014.

"Kami sangat senang dapat tunjuk Ramesh Divyanathan sebagai Presiden Direktur untuk BMW Group Indonesia," kata Managing Director BMW Group Asia Paul de Courtois dalam keterangannya, Selasa (15/5/2018).

"Pengetahuan luas Ramesh tentang pasar Indonesia dan pelanggannya, serta keahlian dan pengalamannya dalam meningkatkan jaringan diler, menguatkan posisinya untuk membangun strategi bisnis di pasar Indonesia yang dinamis," katanya.

Adapun Karen Lim (47) yang menjabat sebagai Presiden Direktur BMW Group Indonesia sejak Agustus 2014 akan kembali ke Singapura untuk memimpin ragam proyek penting BMW Group Asia.

Posisi Karen Lim akan langsung berada di bawah kepemimpinan Paul de Courtois. Lim pertama kali bergabung dengan BMW Group Asia pada 1998 dan telah menjabat di berbagai posisi penting di bidang Keuangan, akuntansi, serta sumber daya manusia.

"Saya juga ingin menggunakan kesempatan ini untuk berterima kasih kepada Karen Lim atas kerja keras dan dukungannya dalam memimpin bisnis BMW Group Indonesia selama empat tahun terakhir," kata De Courtois.

"Di bawah kepemimpinannya yang kuat, brand BMW telah berhasil memenuhi kebutuhan pelanggan BMW di seluruh Indonesia, menghasilkan pertumbuhan yang berkelanjutan dan meraih rekor penjualan di tahun 2017. Kami sangat menantikan kehadirannya di tim BMW Group Asia di Singapura,” kata de Courtois.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Vicky Fadil

Bagikan Artikel: