Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Satgas Pangan: Pengusaha Sumut Jangan ada yang Main-Main

Satgas Pangan: Pengusaha Sumut Jangan ada yang Main-Main Kredit Foto: Khairunnisak Lubis
Warta Ekonomi, Medan -

Tim satgas Pangan di Sumut pastikan kondisi stok pangan aman dan harga stabil ‎di Sumut. Namun, tetap warning kepada pelaku usaha yang bermain untuk mencari keuntungan besar.

Ketua Tim Satgas Gabungan Pangan Sumut, Kompol Roman Smaradhana Elha mengatakan, jangan ada yang coba-coba bermain, sebab pihaknya tidak segan-segan untuk segera dipidanakan.

"Kita tengah melakukan pengusutan kasus kasus LPG ngeplosan dari tabung 3 Kg ke ‎tabung 12 Kg kemudian kasus bawang bombay dan bawang putih kini sedang ditangani,"katanya, Sabtu (9/6/2018).

Dikatakannya, untuk kasus bawang bombay ukuran di bawah 5 cm yang diduga masuk ilegal, pihaknya sudah menahan dua orang yang terdapat di kawasan Hamparan Perak dan Jalan Letda Sujono Medan. Dan saat ini masih proses penyidikan dan bawang bombaynya juga diamankan.

“Satgas Pangan tak pernah menerima info masuknya bawang bombay tersebut, sehingga bawang bombay tersebut lolos," ujarnya.

Sebab selama ini yang terjadi di bea cukai, hanya memeriksa dokumen, jika lengkap batang dapat masuk, dan kemudian dari Karantina, jika dinilai tidak ada penyakit maka barang dapat lolos.

“Sehinga disini perlu kerjasama semua pihak agar barang yang masuk juga aman,” pungkasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Khairunnisak Lubis
Editor: Vicky Fadil

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: