Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Tak Diragukan, Olahraga Berperan Bangun Perdamaian

Tak Diragukan, Olahraga Berperan Bangun Perdamaian Kredit Foto: Antara/Maulana Surya
Warta Ekonomi, Jakarta -

Olahraga adalah sarana penting, yang mampu menciptakan perdamaian dan peran olahraga dalam membangun perdamaian sudah tidak diragukan.

Hal itu disampaikan Pelaksana Tugas Ketua Pertemuan Pejabat Tinggi ASEAN-Indonesia, Benny YP Siahaan, saat memimpin pembahasan mata acara Mitra Hati-ke-Hatis pada pertemuan Forum ASEAN-Japan Forum (AJF) ke-33 di Tokyo, Jepang, pada Rabu (13/6/2018).

Direktorat Kerja Sama Eksternal ASEAN menyebutkan pertemuan AJF itu dipimpin bersama Jepang dan Brunei Darussalam selaku koordinator kemitraan ASEAN-Jepang.

"Olahraga adalah sarana penting, yang mampu mewujudkan perdamaian. Hal ini dimungkinkan karena olahraga mengabaikan batas geografis dan kelas sosial," kata Benny dalam siaran persnya, yang diterima pada Kamis (14/6/2018).

Tidak hanya itu, tambah dia, olahraga juga berperan penting sebagai pendorong integrasi sosial dan pembangunan ekonomi dalam konteks geografis, budaya, dan politik berbeda.

Baca Juga: Tegas! Bule Inggris Eks Napi Narkoba Diusir dari Bali

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ratih Rahayu

Bagikan Artikel: