Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Pasangan Rindu Menang Hitung Cepat C1 PKS, Gerindra Lagi-Lagi Ngotot

Pasangan Rindu Menang Hitung Cepat C1 PKS, Gerindra Lagi-Lagi Ngotot Kredit Foto: Antara/Novrian Arbi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Ketua DPD Partai Gerindra Jawa Barat, Mulyadi mengatakan hasil penghitungan C1 pada Pemilihan Gubernur Jawa Barat yang dilakukan oleh Partai Keadilan Sejahtera (PKS) DPW Jawa Barat, tidak mewakili tim pasangan Sudrajat-Ahmad Syaikhu.

Ia menyatakan dengan tegas, bahwa penghitungan itu hanya mewakili PKS Jabar. Tambah Mulyadi, pasangan Asyik didukung oleh koalisi Gerindra, PKS, PAN, dukungan dari PBB, Partai Idaman, dan sebagian kader PPP.

"Pernyataan pers Ketua PKS Jawa Barat Bapak Nur Supriyanto, yang merilis hasil perhitungan suara, tidaklah mewakili tim pemenangan Asyik, melainkan atas nama PKS Jawa Barat. Meski demikian, kami menghormati sikap dan langkah tersebut," kata Mulyadi dalam keterangannya yang diterima, Kamis (5/7/2018).

Lanjutnya, tim pemenangan gabungan dari partai pengusung Asyik belum selesai melakukan perhitungan C1 dan tim Asyik tetap menunggu hasil dari KPU Jabar.

"Saat ini tim pemenangan gabungan belum selesai merekap hasil suara dan masih mengumpulkan data C1 dari seluruh TPS di Jawa Barat. Tahapan yang sedang dilakukan adalah merekap perolehan suara dari setiap kabupaten dan kota. Tim pemenangan Asyik akan tetap menjunjung tinggi demokrasi dan menaati konstitusi. Karena itu, kami bersikap tetap menunggu hasil pengumuman KPUD Jawa Barat pada 9 Juli 2019," ucapnya.

Dia juga menyatakan tim pemenangan Asyik baru akan mengambil sikap jika terjadi perbedaan antara perolehan suara antara versi KPU dan rekapitulasi C1 milik tim gabungan.

Sebelumnya, PKS telah merampungkan proses penghitungan C1 Pilgub Jabar 2018 hasil pengumpulan dari para kader di seluruh Jabar. Dari hasil tersebut, pasangan Rindu memperoleh 7.175.804 suara atau 32,9%, sementara pasangan Asyik dengan 6.302.254 (28,9%). Sedangkan, dua pasangan lainnya, yakni Deddy Mizwar-Dedi Mulyadi meraup 5.610.051 suara (25,7%), dan Tubagus Hasanuddin-Anton Charliyan atau Hasanah dengan 2.754.631 suara (12,6%).

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Vicky Fadil

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: