Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Penutup Saluran Sering Kena Curi, Pemprov DKI Pasang CCTV di Underpass Mampang

Penutup Saluran Sering Kena Curi, Pemprov DKI Pasang CCTV di Underpass Mampang Kredit Foto: Nico Martiano Akbar
Warta Ekonomi, Jakarta -

Dinas Bina Marga DKI Jakarta menyatakan sebanyak dua unit kamera pengawas atau Closed Circuit Television (CCTV) telah terpasang di lintas bawah (underpass) Mampang-Kuningan, Jakarta Selatan.

"Saat ini, terdapat dua unit kamera CCTV yang sudah dipasang di Underpass Mampang-Kuningan," Kata Kepala Bidang Jembatan dan Jalan Dinas Bina Marga DKI Heru Suwondo di Jakarta, Selasa (10/7/2018).

Menurut dia, pemasangan unit-unit kamera pengawas itu merupakan salah satu bentuk tindak lanjut terkait masalah pencurian penutup saluran yang sudah terjadi sebanyak dua kali di jalan lintas bawah tersebut.

"Pemasangan dua unit kamera pengawas itu dilakukan oleh pihak kontraktor sebagai upaya pencegahan agar peristiwa pencurian penutup saluran air di underpass itu tidak terulang lagi," ujar Heru.

Lebih lanjut, dia menuturkan nantinya masih ada beberapa unit kamera pengawas yang akan dipasang di "Underpass Mampang-Kuningan" sehingga pengawasan dan pemantauannya semakin baik.

"Kamera pengawas yang sudah dipasang itu lokasinya di atas jalan layang Mampang-Kuningan. Pemasangan CCTV lainnya nanti akan disesuaikan dengan jaringan serat optik di sekitar area underpass," tutur Heru.

Semantara itu, dia mengungkapkan dua unit kamera pengawas yang kini sudah terpasang itu juga terhubung dengan Jakarta Smart City dan Rumah Jaga Underpass Mampang-Kuningan.

"Hilangnya penutup saluran air itu bisa membahayakan para pengendara yang lewat. Oleh karena itu, dengan dipasangnya kamera pengawas itu, diharapkan oknum pencuri penutup saluran air bisa terekam," ungkap Heru.

Baca Juga: AWK Ngotot Ngantor Meski Dipecat dari Anggota DPD RI, Ini Alasannya

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Vicky Fadil

Bagikan Artikel: